566 Peserta Meriahkan Semarapura Run Ecotourism 2025

tourism 1ccxxxxxxxxxxx
Bupati Klungkung, I Made Satria melepas ratusan peserta Semarapura Run Ecotourism 2025, Minggu (27/4/2025). (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Ratusan peserta ambil bagian pada kegiatan Semarapura Run Ecotourism 2025 dalam rangka Festival Semarapura VII yang digelar Pemerintah Kabupaten Klungkung bersama KNPI Klungkung, Minggu (27/4/2025).

Kegiatan ini dibuka langsung Bupati Klungkung, I Made Satria SH serta dihadiri oleh sejumlah pejabat penting Kabupaten Klungkung lainnya antara lain Wakil Bupati Tjokorda Gede Surya Putra SE, Ketua DPRD Klungkung sekaligus Ketua KONI Klungkung, AA Gde Anom SH, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen SAg, MTr (Han) serta Kapolres Klungkung, AKBP Alfons WP Letsoin SIK yang didampingi Wakapolres Klungkung, Kompol I Made Ariawan P SH, Sekda Klungkung, serta unsur Forkopimda Klungkung lainnya.

Sebanyak 566 peserta terdaftar dalam event ini, dengan rincian 436 orang mengikuti kategori jarak 5 kilometer dan 130 orang mengikuti kategori jarak 10 kilometer. Peserta dilepas secara resmi oleh Bupati Klungkung, didampingi Wakil Bupati, Ketua DPRD Klungkung, dan para pejabat Forkopimda, di depan Pendopo Puri Klungkung.

Untuk rute lari jarak 10 kilometer, peserta memulai dari depan Pendopo Puri Klungkung, bergerak ke arah barat menyusuri Jalan Untung Surapati, kemudian ke utara melalui Jalan Kartini, dilanjutkan ke Jalan Dewi Sartika, Besang Kawan di Desa Manduang, menuju Jalan Yangapi di Desa Akah, lalu ke timur menuju Jalan Raya Besakih dan kembali ke arah selatan melewati Jalan Gajah Mada, dengan garis finish di Catus Pata Klungkung.

Sedangkan untuk rute 5 kilometer, peserta bergerak dari titik start yang sama ke arah barat di Jalan Untung Surapati, lanjut ke utara di Jalan Kartini, melintasi Jalan Dewi Sartika dan Jalan Ngurah Rai, lalu ke selatan di Jalan Gajah Mada, menuju Jalan Gunung Rinjani, dan kembali finish di Catus Pata Klungkung.

Pada pukul 08.00 WITA, diumumkan para peraih medali untuk masing-masing kategori, dilanjutkan dengan sambutan dari Bupati Klungkung. Dalam sambutannya, Bupati menegaskan bahwa Semarapura Run Ecotourism bukan sekadar ajang lari biasa, melainkan juga upaya untuk memperkenalkan potensi wisata yang dimiliki Kabupaten Klungkung. Ia menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas antusiasme seluruh peserta yang telah meramaikan kegiatan ini.

“Semoga kegiatan ini membawa aura positif bagi kita semua dan semakin mengangkat citra pariwisata Klungkung di kancah yang lebih luas,” ujar Bupati Klungkung.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan semangat promosi wisata berbasis olahraga di Kabupaten Klungkung semakin meningkat, sekaligus mempererat kebersamaan antara pemerintah daerah, aparat, dan seluruh masyarakat. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *