Anggap Kinerja Polisi Tak Memuaskan, Massa Bakar Kantor Polisi

Massa saat membakar Polsek Candipuro jajaran Polres Lampung Selatan, Selasa (18/5) malam. (ist)

LAMPUNG | patrolipost.com – Aksi anarkis dilakukan warga terhadap Polsek Candipuro, Lampung Selatan. Kantor polisi itu dibakar oleh massa, karena dianggap kinerjanya tidak memuaskan.

Aksi anarkis ini diperkirakan dilakukan oleh 20 orang. Akibat insiden ini, ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) ludes dilalap si jago merah. Beruntung tidak ada korban jiwa akibat aksi anarkis ini.

Hingga kini, Polda Lampung masih mengusut kasus pembakaran ini. Sampai, Rabu (19/5/2021) ini, sebanyak 8 warga telah diamankan ke kantor polisi.

“Jadi kami sudah tangkap 8 orang ya,” kata Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad saat dihubungi, Rabu (19/5).

Mereka ditangkap di lokasi berbeda-beda. “Betul, mereka bagian dari pelaku pembakaran,” jelas Pandra.

Sampai saat ini, kedelapan orang tersebut masih menjalani pemeriksaan intensif. Belum diketahui pasti peran masing-masing pelaku. (305/jpc)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.