AS Siagakan Pesawat Ganas Pengebom Jarak Jauh di Timur Tengah

pengebom 22xxxxx
AS siagakan pesawatan pesawat tanker dan beberapa pesawat pengebom serang jarak jauh B-52 di Timur Tengah. (ist)

WASHINGTON | patrolipost.com – Amerika Serikat (AS) telah memerintahkan pengerahan kapal perusak pertahanan rudal, jet tempur, dan pesawat pengebom serang tambahan ke Timur Tengah.

“Sesuai dengan komitmen kami untuk melindungi warga negara dan pasukan AS di Timur Tengah, membela Israel, dan de-eskalasi melalui pencegahan dan diplomasi, Menteri Pertahanan memerintahkan pengerahan kapal perusak pertahanan rudal balistik tambahan, skuadron tempur dan pesawat tanker, dan beberapa pesawat pengebom serang jarak jauh B-52 Angkatan Udara AS ke wilayah tersebut,” kata Sekretaris Pers Pentagon Mayjen Pat Ryder, dilansir Sputnik.

Dia mengatakan pasukan ini akan mulai berdatangan dalam beberapa bulan mendatang saat Grup Serang Kapal Induk USS Abraham Lincoln bersiap untuk berangkat.

“Pengerahan ini didasarkan pada keputusan baru-baru ini untuk mengerahkan sistem pertahanan rudal Terminal High Altitude Area Defense (THAAD) ke Israel serta postur Unit Ekspedisi Marinir Grup Siap Amfibi (ARG/MEU) DoD yang berkelanjutan di Mediterania Timur.

Pergerakan ini menunjukkan sifat fleksibel postur pertahanan global AS dan kemampuan AS untuk mengerahkan pasukan di seluruh dunia dalam waktu singkat untuk menghadapi ancaman keamanan nasional yang terus berkembang,” kata Ryder. (305/snc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.