ASUS Umumkan Teknologi WiFi AiMesh AX6100

JAKARTA | patrolipost.com – Kehadiran teknologi standar jaringan WiFi yang terbaru yaitu WiFi 6 atau 802.11ax yang menjanjikan menawarkan bandwidth kecepatan internet lebih tinggi. Perkembangan teknologi ini juga tentu saja ikut diadopsi ke sistem teknologi Mesh Wifi yang diadopsi oleh router terbaru saat ini.
ASUS temasuk salah satu vendor produsen router yang turut mengumumkan adopsi standar jaringan WiFi terbaru tersebut. Dalam situsnya, ASUS baru saja mengumumkan kehadiran produk AiMesh AX6100 WiFi System. Inovasi Mesh WiFi dari ASUS ini dihadirkan lewat dua perangkat router ASUS RT-AX92U.
Seperti prinsip dari teknologi Mesh WiFi, ASUS AiMesh AX6100 WiFi System menyajikan koneksi internet dari seluruh router yang terpasang di sebuah rumah atau bangunan yang terintegrasi dan hanya menggunakan satu SSID. Jadi perangkat yang terhubung ke setiap router terdekat di posisi yang berbeda di dalam ruangan tidak membutuhkan proses reconnect ke WiFi yang terdekat. Hal ini yang membedakan Mesh WiFi dengan koneksi WiFi dari router tradisional.
Ditambah adopsi jaringan WiFi 6 atau 802.11ax maka kualitas WiFi yang disebarkan di seluruh bangunan bisa memberikan sinyal yang stabil sekaligus lebih kencang dibandingkan standar jaringan WiFi generasi sebelumnya. Secara teori, berbagai sumber menyebut WiFi 6 menyediakan bandwidth koneksi maksimal hingga 10Gbps. Bandwidth yang lebih besar tersebut juga memungkinkan semakin banyak perangkat yang terhubung WiFi tanpa membuat kecepatannya menurun signifikan.
AiMesh AX6100 WiFi System diklaim ASUS mampu menyajikan bandwidth kecepatan koneksi WiFi hingga 6.100Mbps. Perfoma ini ditunjang oleh dukungan fitur Tri-Band yang terdiri dari satu frekuensi atau band 2,4GHz dan dual band 5GHz. Namun, ASUS merakit transmitter sekaligus receiver MU-MIMO yang berbeda untuk kedua band 5GHz. Satu band 5GHz mendukung MU-MIMO 2×2 sementara satu lagi adalah 4×4. Apabila dilihat lebih detil, band 2,4GHz menyajikan performa 400Mbps, dan band 5GHz memadukan kecepatan 867Mbps dan 4.804MBps.
Oleh ASUS performa AiMesh AX6100 WiFi System dengan router RT-AX92U disebut menyajikan kecepatan 2,7 kali lebih cepat ketimbang router biasa dengan standar jaringan WiFi 802.11ac MU-MIMO 4×4. Soal jangkauan, disebutkan ASUS bahwa coverage WiFi yang dihadirkan meningkat 80 persen dibanding router berstandar jaringan WiFi sebelumnya. (med)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.