TABANAN | patrolipost.com – Sejumlah Babinsa jajaran Kodim 1619/Tabanan mendistribusikan bantuan 100 paket sembako dari Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Toni Sri Hartanto dan Ketua Persit KCK Cabang XXXVII Kodim 1619/Tabanan Dita Yulia Toni Sri Hartanto kepada warga kurang mampu yang terdampak pandemi virus Corona (Covid-19).
Seizin Dandim 1619/Tabanan, Kasdim 1619/Tabanan Mayor Inf Dewa Putu Oka, Kamis (21/5/2020), menyampaikan bahwa Babinsa masing-masing Koramil menyerahkan bantuan dari Kodim 1619/Tabanan kepada sejumlah warga kurang mampu yang terdampak Covid-19 di wilayah Tabanan. Para Babinsa selalu berkoordinasi dengan Perbekel (kepala desa) di wilayah binaannya masing-masing, agar para lenerima bantuan tersebut tepat sasaran.
Penyerahan bantuan sembako ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Kodim 1619/Tabanan dan Persit KCK Cabang XXXVII terhadap warga yang kurang mampu ditengah pandemi Covid-19. Dari 100 paket sembako, masing-masing Koramil menerima 10 bingkisan, kecuali Koramil Selemadeg sebanyak 30 bingkisan, karena terdiri dari 3 kecamatan.
“Walaupun nilainya tidak banyak, semoga bantuan tersebut dapat meringankan beban masyarakat,” harap Kasdim. (246)