Bahaya! Kasus Harian Covid-19 Bali Capai 674 Orang

Infografis perkembangan pasien Covid-19 Provinsi Bali. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Pasien terkonfirmasi positif di Provinsi Bali hari ini, Jumat (9/7/2021) mencapai angka 674 orang (539 orang melalui transmisi lokal, 129 PPDN dan 6 PPLN). Sedangkan pasien sembuh sebanyak 320 orang dan 6 pasien meninggal dunia.

Dengan penambahan ini, maka secara kumulatif pasien terkonfirmasi positif di Bali sebanyak 54.079 orang. Sedangkan pasien sembuh sebanyak 48.826 orang atau dengan tingkat kesembuhan 90,29 persen dan sebanyak 1.618 orang meninggal dunia atau dengan tingkat kematian 2,99 persen. Kasus aktif per hari ini menjadi 3.635 orang (6,72%).

Bacaan Lainnya

Dikutip dari situs resmi Satgas Covid-19 Bali www.infocorona.baliprov.go.id kasus positif hari ini merupakan yang tertinggi selama pandemi berlangsung. Tren kenaikan pasien positif ini sudah terjadi sejak awal Juli. Jika selama April – Mei angka terkonfirmasi positif rata-rata di bawah 100 orang, sejak pertengahan Juni melonjak di atas 200 orang.

Berikutnya lonjakan drastis terjadi dari awal Juli dengan rata-rata 300 orang per hari. Bahkan memasuki minggu kedua Juli angka terkonfirmasi positif bertengger di atas 400 orang perhari. Berikut angka positif, pasien sembuh dan meninggal dunia sejak Senin (5/7/2021):

Pasien terkonfirmasi positif sebanyak 401 orang (323 orang melalui transmisi lokal, 77 PPDN dan 1 PPLN). Sedangkan pasien sembuh sebanyak 207 orang dan 7 pasien meninggal dunia.

Selasa (6/7/2021) pasien terkonfirmasi positif sebanyak 424 orang (366 orang melalui transmisi lokal, 54 PPDN dan 4 PPLN). Sedangkan pasien sembuh sebanyak 269 orang dan 5 pasien meninggal dunia.

Rabu (7/7/2021), pasien terkonfirmasi positif sebanyak 505 orang (436 orang melalui transmisi lokal, 68 PPDN dan 1 PPLN). Sedangkan pasien sembuh sebanyak 210 orang dan 8 pasien meninggal dunia.

Kamis (8/7/2021) pasien terkonfirmasi positif sebanyak 577 orang (515 orang melalui transmisi lokal, 56 PPDN dan 6 PPLN). Sedangkan pasien sembuh sebanyak 267 orang dan 7 pasien meninggal dunia.

Selanjutnya hari ini, Jumat (9/7/2021), pasien terkonfirmasi positif 674 orang (539 orang melalui transmisi lokal, 129 PPDN dan 6 PPLN). Sedangkan pasien sembuh sebanyak 320 orang dan 6 pasien meninggal dunia. (807)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.