SEMARAPURA | patrolipost.com – Pertunjukan barongsai, Paskibraka dan Tari Bandrangan dengan alunan kreasi baleganjur dan tarian penyambutan Puspanjali dari Sanggar Kayonan memberi kesan meriah pelaksanaan kirab pemilu 2024 di Landmark Goa Lawah, Klungkung, Rabu (19/7).
Tabuh baleganjur dengan aneka kreasi mengiringi tari bandrangan adalah suguhan dari SMAN 1 Dawan. Sedangkan tari barongsai ditampilkan oleh Sanggar Seni Naga Hitam Klungkung. Berikutnya Paskibraka dari Pemkab Klungkung dan tari penyambutan Puspanjali dipersembahkan oleh Sanggar Kayonan.
Paskibraka sesuai tugas menerima bendera merah putih, bendera KPU (bendera pataka dan 18 bendera parpol dari KPU Kabupaten Karangasem di perbatasan dua kabupaten, lalu memasuki tempat acara di Landmark Goa Lawah.
Hadir Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta, Ketua KPU Bali, Dewa Agung Gede Lidartawan dan komisioner KPU Bali lainnya, Forkopimda, instansi terkait lainnya, Ketua Bawaslu Klungkung, partai politik, prajuru Desa Adat Pesinggahan, Kelihan Pura Goa Lawah serta undangan lainnya.
Bupati Klungkung dalam sambutannya memberi apresiasi pelaksanaan kirab pemilu 2024, karena kirab tersebut memperkenalkan parpol peserta pemilu 2024. Dikatakan sebagian masyarakat Klungkung belum tahu dengan parpol peserta pemilu 2024 yang jumlahnya 18 parpol. Karena itu perlu disosialisasikan. Dihimbau masyarakat untuk tidak apreori terhadap politik. Masyarakat dihimbau untuk berpolitik santun, dengan semangat persaudaraan. Sedangkan kepada kontestan dihimbau senantiasa untuk berebut berbuat baik demi bangsa dan negara.
“Pemilu adalah sarana mewujudkan integrasi bangsa”, ujar Bupati Klungkung sembari berharap kirab untuk di Nusapenida agar sekaligus dapat mempromosikan destinasi wisata Nusapenida sebagai titik ungkit pembangunan Kabupaten Klungkung.
Ketua KPU Klungkung, I Gusti Lanang Mega Saskara dalam sambutannya menyampaikan tentang data pemilih tetap (DPT) yakni 167.052 dengan 649 TPS termasuk 1 TPS khusus di Rutan Kelas II B. Dia mengatakan pada pemilu 2019 tingkat partisipasi 82,06 persen. Untuk pemilu 2024 ditarget partisipasi 83 persen. Mega Saskara memberikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu memberikan dukungan, baik dukungan moril dan materiil sehingga kirab dapat berjalan lancar.
Plh Ketua KPU Karangasem, Deasy Lia Budarta dalam sambutannya menyampaikan tentang pelaksanaan kirab di wilayahnya sendiri di Karangasem dan menyampaikan tentang penerimaan bendera kirab dari NTB.
Untuk diketahui usai serimonial dilanjutkan pawai iring- iringan menuju desa- desa di Kecamatan Dawan menyosialisasikan pemilu 2024 dan memperkenalkan parpol peserta pemilu yakni 18 parpol secara nasional. Iring- iringan bubar sampai di monumen Dewa Agung Istri Kanya, Klungkung. Sedangkan bendera pataka, bendera parpol dan boneka sura (surat suara) dan sulu (suara pemilu) kembali ke kantor KPU Klungkung, di Jalan By Pass Ida Bagus Mantra no. 88 Negari. Sesuai rencana esoknya, Kamis (20/7) bakal pawai dan sosialisasi ke desa- desa di Kecamatan Banjarangkan. Hari berikurnya di Kecamatan Klungkung, esoknya di Dawan dan esoknya lagi di Nusa Penida. (855)