Bebas Bersyarat, Jerinx SID akan Fokus Program Bayi Tabung

jerinx
Jerinx SID di dampingi istrinya Nora Alexandra saat keluar dari Lapas Kerobokan, Selasa (2/8/2022). (maha)

DENPASAR | patrolipost.com – Sebelum meninggalkan Lapas Kerobokan Jerinx SID menggelar konser bersama Antrabez di aula Lapas Kerobokan. Selama ditahan di Lapas terbesar di Bali itu, Jerinx telah menciptakan 7 lagu bersama grup band Lapas Antrabez.

“Kami masih akan ada project lagi bersama Antrabez, band yang saya tinggalkan. Sejauh ini kami sudah menciptakan sekitar 7 lagu,” kata Jerinx di Denpasar, Selasa (2/8/2022).

Bacaan Lainnya

Dengan didampingi istrinya Nora Alexandra, Jerinx mengungkapkan rencana program bayi tabung.

“Selama 2 bulan ini saya tidak akan pegang HP, saya akan fokus dengan istri saya dan bulan madu,” ujarnya.

Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Bali Gun Gun Gunawan menambahkan, status Jerinx saat ini masih bebas bersyarat. Sehingga, masih ada persyaratan-persyaratan yang wajib dipenuhi, termasuk wajib lapor. Selain itu, pihak Lapas Kerobokan juga melakukan serah terima pembebasan Jerinx di Badan Pemasyarakatan.

“Masih ada komunikasi dan syarat-syarat yang ditentukan oleh pihak Bapas. Saat ini tanggung jawab masih ada di pihak Bapas,” kata Gun Gun.

Pembebasan bersyarat yang diterima Jerinx, bisa sewaktu-waktu dicabut jika ada permasalahan hukum yang lain yang dilakukan oleh personel SID itu.

“Bisa saja dicabut lagi, namanya juga bebas bersyarat, bebas murninya belum. Jadi Mudah-mudahan selama bebas bersyarat ini, rekan kita Jerinx dan keluarganya bisa menjaga,”  kata Gun Gun.

Sementara, Wayan Suardana alias Gendo yang selama ini menjadi Kuasa Hukum penggebuk drum Superman is Dead (SID) itu menambahkan, pembebasan Jerinx atas jaminan sangat istri Nora Alexandra.

“Proses pembebasan cuti bersama ini semuanya diurus oleh Nora. Seluruh dokumen pengajuan diurus Nora, jadi peran Nora sangat besar di sini,” kata Gendo. (pp03)

Pos terkait