Berada di Kawasan Pemukiman, PMKRI Cabang Denpasar Nilai Proyek Pembangunan TPS3R Ubung Kaja Cacat Prosedur

tolak tpa
Baliho penolakan berwarna kuning di Jalan Sari Dana Banjar Umasari Ubung Kaja Denpasar Utara (Denut). (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Berada di kawasan pemukiman penduduk, warga Banjar Umasari Desa Ubung Kaja menolak adanya proyek pembangunan Tempat Pengolahan Sampah berbasis Reduce, Reuse, dan Recycle (TPS3R) melalui sebuah baliho penolakan berwarna kuning di Jalan Sari Dana Banjar Umasari Ubung Kaja Denpasar Utara (Denut).

Sementara Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Denpasar menilai proyek tersebut cacat prosedural lantaran tidak adanya sosialisasi kepada warga setempat.

Bacaan Lainnya

Ketua Presidium PMKRI Cabang Denpasar Inosius Pati Wedu mengatakan proyek pembangunan akan dilakukan di wilayah padat pemukiman penduduk antara lainnya terdapat asrama sekolah, gereja dan berlokasi di tepian sungai.

“Ini sudah dipastikan dampaknya sungai akan tercemar dan lingkungan aktivitas masyarakat terganggu akibat bau yang dihasilkan oleh TPS3R itu,” ujar Ino.

Ino mengaku telah bertemu dan diskusi bersama warga Banjar Umasar yang melakukan penolakan terhadap pembangunan TPS3R tersebut. Adapun terpajang sebuah baliho kuning besar dengan tulisan “Kami menolak rencana pembangunan tempat pembuangan sampah (TPS3R) dilokasi ini !!!” di wilayah proyek pembangunan TPS3R.

“Karena warga setempat juga tidak menerima  adanya sosialisasi terkait TPS3R ini. Jadi sudah tidak sesuai dengan proyek prosedur,” sebutnya.

Lebih lanjut, Pemerintah Kota (Pemkot) Denpasar diminta agar segera membatalkan terkait dengan pembangunan TPS3R tersebut. Selain tidak sesuai prosedur, baginya pengelolaan sampah juga akan tetap menghasilkan limbah. Sehingga Pemkot Denpasar diharapkan dapat bijak, terutama dalam mendengarkan aspirasi rakyat.

“Jangan menghalalkan segala cara untuk mengorbankan rakyat atas dasar kepentingan pribadi atau kelompok,” tandasnya. (030)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.