SEMARAPURA | patrolipost.com – Anggota DPRD Komisi IX DPR RI, I Ketut Kariyasa Adnyana meresmikan Gedung Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas Mandala Widya Ganapathi di Dusun Pundukdawa, Desa Pesinggahan Klungkung, Jumat (26/2). Gedung itu dibangun oleh Kementerian Tenaga Kerja, difasilitasi Anggota Komisi IX DPR RI.
Peresmian Gedung BLK tersebut dihadiri Ketua DPRD Klungkung AA Gde Anom, Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Klungkung I Wayan Sumarta, dan Kepala Kesbangpol Klungkung I Gede Kusuma Jaya.
Pada kesempatan itu Anggota Komisi IX DPR RI Katut Kariyasa menyatakan untuk tahun ini ada setidaknya 8 BLK Komunitas yang dibangun di Bali oleh Kementerian Tenaga Kerja dan bergerak diberbagai bidang seperti kuliner, IT, salon kecantikan dan lainnya. Pihaknya pun berharap keberadaan BLK tersebut, dapat bermanfaat untuk masyarakat di tengah pandemi seperti saat ini.
“BLK ini sifatnya terbuka, siapa saja bisa berlatih di sini. Nanti warga bisa berkoordinasi dengan Dinas Tenaga Kerja. Karena masih pandemi, tentu nanti kapasitasnya juga akan diatur,” ujar Anggota Komisi IX DPR RI Katut Kariyasa.
Sementara itu Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Klungkung yang baru beberapa bulan dilantik, I Wayan Sumarta menjelaskan, dirinya berharap dengan pendirian BLK tersebut dapat meningkatkan kompetensi warga, serta dapat mencetak SDM yang memiliki daya saing.
“Saat ini BLK ini kan baru satu kejuruan, semoga bisa dikembangkan lagi kedepannya. Dalam kurun waktu 3 tahun ini, harus dilakukan sertifikasi juga,” ujar mantan Kabag Humas Setda Klungkung ini. (855)