Cok Ace: Digitalisasi Kunci Utama Membuka Potensi Ekonomi Baru di Bali

baligivation
Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati usai menjadi Keynote Speaker dalam BALIGIVATION, Bali Digital Innovation Festival 2023 di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, Kamis (9/3/2023). (Ist)

DENPASAR | patrolipost.com  – Pemprov Bali mengembangkan infrastruktur digital melalui pembangunan jaringan fiber optik dan layanan wifi gratis untuk 1.493 desa adat, Puskesmas, sejumlah objek wisata serta seluruh SMA, SMK, SLB Negeri se-Bali. Tujuannya untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mengakses informasi.

“Kita harapkan komunikasi antara desa dengan sumber-sumber informasi dapat cepat terjalin sehingga informasi dapat berkembang dengan pesat,” kata Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, Kamis (9/3/2023).

Bacaan Lainnya

Menurut Cok Ace implementasi digitalisasi di Provinsi Bali sejalan dengan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana Menuju Bali Era Baru dalam rangka mewujudkan ekonomi Bali yang tangguh, stabil dan berkelanjutan.

Pemprov Bali mengembangkan struktur fundamental perekonomian Bali yang didominasi oleh sektor pariwisata melalui digitalisasi.

“Transformasi digital merupakan kunci utama untuk mencapai keberhasilan dalam mewujudkan Bali yang berdaulat pangan, sandang dan papan,” jelas Cok Ace.

Pengembangan digitalisasi ekonomi di Provinsi Bali juga ditandai dengan peningkatan aktivitas ekonomi masyarakat sehari-hari melalui transaksi pembayaran digital berbasis QRIS, dengan persentase jumlah pengguna yang sangat tinggi.

Menurut Kepala Perwakilan BI Provinsi Bali, Trisno Nugroho pengguna QRIS di Bali mencapai 612 ribu orang lebih. Pemprov Bali juga berhasil meraih peringkat terbaik dalam penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Indonesia. Layanan SPBE merupakan penyelenggaraan layanan administrasi pemerintahan dan layanan publik berbasis elektronik atau digital.

Sementara itu Tim Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Provinsi Bali meraih peringkat pertama TP2DD terbaik Jawa-Bali dan BPD Bali menjadi bank Rekening Kas Umum Daerah (RKUD) Terbaik Nasional. (pp03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.