Cok Ace Minta FORKI Bali Punya Program Lahirkan Atlet Karate Baru

cok ace forki
Wakil Gubernur Bali Cokorda Oka Artha Ardhana Sukawati dalam pembukaan Rakerprov Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Bali Tahun 2022. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Dalam Rakerprov Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Bali Tahun 2022, Wakil Gubernur Bali Cokorda Oka Artha Ardhana Sukawati mengatakan, dalam menjalankan program kerja dibutuhkan sinergi dan kerjasama antara Pengurus FORKI Provinsi Bali dan Pengurus Kabupaten/Kota se-Bali.

Wagub juga berharap agar pengurus baru FORKI dapat melanjutkan program dan langkah-langkah membangun dunia olahraga karate di Bali.

Bacaan Lainnya

“Siapa pun yang duduk pada kepengurusan yang baru, memiliki perencanaan program yang baik dengan mengacu pada evaluasi program sebelumnya dan dibarengi dengan komitmen, semangat, kerja keras, motivasi tinggi,” kata Cok Ace, Kamis (30/6/2022).

Menurutnya, untuk kemajuan olahraga karate di Bali, dibutuhkan pembinaan prestasi yang berdasarkan pola yang jelas dan terarah. Hal itu dibutuhkan untuk melahirkan atlet karate baru dari Bali.

Pengurus provinsi dan Kabupaten/Kota se-Bali harus bersinergi, bahu membahu meningkatkan kualitas atlet yang ada, serta mendorong lahirnya atlet muda potensial,” ujarnya.

Rakerprov Forki dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Bali Cokorda Oka Artha Ardhana Sukawati. Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong. Rakerprov dirangkai dengan pengukuhan Pengurus FORKI Provinsi Bali periode 2022-2026. (pp03)

Pos terkait