Cucu Memasak Nasi, Rumah Ni Ngadri Jadi Arang

BANGLI | patrolipost.com – Rumah semi permanen milik Ni Ngadri (90) asal Banjar Kayu Selem, Desa Songan B, Kecamatan Kintamani ludes dilalap si jago merah, Sabtu (12/10). Diduga kebakaran dipicu api dari tungku di dapur.

Dari informasi di lapangan, sebelumnya sekitar pukul 09.00 Wita cucu korban Wayan Nitri memasak nasi di dapur menggunakan kayu bakar. Setelah selesai memasak nasi, Wayan Natri pergi ke kebun untuk menyiram tanaman sayur. Selang beberpa menit kemudian Wayan Natri melihat kepulan asap dari rumah kakeknya. Wayan Natri langsung bergegas menuju rumah kakeknya yang berjarak sekitar 60 meter dari kebun.

Melihat api melalap rumah kakeknya, Wayan Natri langsung berteriak minta pertolongan. Kemudian warga yang mendengar teriakan Wayan Natri langsung mendatangi lokasi. Warga kemudian berusaha memadamkan api. Setelah berjuang hampir satu jam, api akhirnya dapat dipadamkan. Namun rumah beserta isinya hampir semua jadi arang.

Kapolsek Kintamani Kompol Made Raka Sugita saat dikonfirmasi menjelaskan, setelah mendapat laporan adanya kebakaran rumah, petugas langsung turun ke lokasi melakukan olah TKP dan memintai keterangan beberpa orang saksi.

“Berdasarkan dari keterangan saksi diduga kuat kebakaran dipicu api dari tungku di dapur. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, hanya kerugian material sekitar Rp 70 juta,” sebut Kompol Raka Sugita. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.