Donasi Tabung Oxigen, Alkes Hingga Vaksinasi Gratis

0920 oto master (1)
PEDULI COVID-19 - Vaksinasi gratis yang diselenggarakan oleh Yamaha untuk masyarakat umum beberapa waktu lalu.
DENPASAR | patrolipost.com – PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) berkomitmen untuk senantiasa membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19.
Bentuk dukungan tersebut telah dilakukan melalui beberapa kegiatan, seperti program vaksinasi gratis di pabrik Yamaha untuk karyawan dan masyarakat umum sebagai upaya mempercepat terciptanya kekebalan kelompok atau herd immunity. Total 16 ribu dosis vaksin gratis dibagikan secara bertahap sepanjang bulan Juli sampai dengan September 2021.
Selain mengadakan program vaksinasi gratis, upaya Yamaha dalam meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi juga ditunjukan dengan membagikan seribu paket sembako. Tidak berhenti sampai di situ, Yamaha juga berkontribusi dalam proses penanganan pasien Covid-19 dengan menyumbangkan tabung oksigen siap pakai.
Total, sebanyak 50 unit tabung oksigen siap pakai (dengan isi) berukuran 6m3 dan 50 unit regulator oksigen baru diserahkan sebagai donasi kepada Pemprov Jawa Barat. Executive Vice President dan Chief Operation Office YIMM, Dyonisius Beti, mengatakan, donasi ini sinergi antara pemerintah dengan pihak swasta untuk mempercepat pemulihan ekonomi nasional.
“Yamaha selalu siap dan aktif mendukung program pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19 melalui berbagai wujud bantuan kepada masyarakat. Salah satunya berupa penyediaan sarana tabung oksigen siap pakai.sebagai langkah mitigasi atas lonjakan kebutuhan oksigen di wilayah Jawa Barat. Semoga ini bermanfaat,” pungkas Dyonisius. (529)

Pos terkait