BANGLI | patrolipost.com – Masih dalam rangkaian HUT ke-819 Kabupaten Bangli drama gong lagendaris akan kembali dihadirkan di Alun-alun Bangli pada Minggu (28/5/2023).
Ketua Paseban Kabupaten Bangli, I Nyoman Jonson menjelaskan drama Gong mengambil judul Petruk Mecangkling (Selendang Pitolo Bolong). Drama gong kali ini lebih menekankan pada kearifan lokal Bangli.
“Drama lebih menekankan kearifan lokal Bangli sesuai arahan Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta yang juga sebagai pembinan group drama gong. Sancaya Era Baru, bahwa Bangli merupakan dari ning padma bhuwananya Bali,” jelasnya, Jumat (26/5/2023).
Lanjutnya, Drama gong sancaya era baru merupakan gagasan dari Paseban yang sangat ingin melestarikan seni drama gong kembali seperti zaman dulu. Sementara untuk penampilan kali ini melibatkan 19 orang seniman. Tidak saja pemain senior, tetapi juga ada generasi muda.
“Sekarang ada beberapa pendatang baru. Ini sebagai keseriusan para seniman untuk mencetak regenerasi khususnya di drama gong,” ungkapnya.
Disampaikan pula, jika pemain drama yang akan tampil dari kalangan senior ada Pekak Petruk, Ajik Perak dan lainnya. Dan dari kalangan muda juga akan tampil Pelawak Blauk, Gobleg dan lainnya.
Pihaknya berharap dengan pementasan drama gong ini bisa meningkatkan animo masyarakat untuk kembali memasyarakatkan pertunjukan drama gong. Selain itu bisa muncul seniman-seniman muda. (750)