BORONG | patrolipost.com – Dua siswa SD asal Rewung tewas mengenaskan setelah melompat ke kali Wae Pelas. Korban Ferdianus Naju dan Oktavianus Saputra yang masih kelas 6 SD tersebut bersama 6 orang temannya diketahui berenang di kali Wae Pelas, sekitar 750 meter dari Kampung Rewung, Kecamatan Lambaleda Timur, Manggarai Timur, NTT, Senin (26/9/2022). Dua korban tersebut ditemukan tewas sekitar pukul 17.00 Wita.
Kepala Pos Polisi (Kapospol) Mano, Manggarai Timur, Bripka Vinsius Sahu dalam keterangannya kepada media, Selasa (27/9/2022) menjelaskan, dua anak itu adalah pelajar kelas 6 SDI Rewung, Desa Tango Molas.
Vinsius menjelaskan, dua pelajar ini ditemukan warga sudah meninggal dunia. Keduanya langsung dievakuasi ke Puskesdes Desa Tango Molas.
Lebih lanjut Vinsensius memaparkan, berdasarkan keterangan saksi, kedua anak yang menjadi korban bersama enam orang teman-teman mereka hendak pergi di Kali Wae Pelas untuk berenang. Kali Wae Pelas berjarak sekitar 750 m dari Kampung Rewung, Desa Tango Molas. Sekitar pukul 14.00 Wita, kedua korban dan keenam teman mereka tiba di Kali Wae Pelas (TKP). Di TKP kedua korban langsung membuka pakaian dan langsung melompat bersamaan ke dalam kali. Sedangkan 6 teman mereka tetap berada di pinggir kali.
Selang beberapa saat kemudian kedua korban yang sudah melompat ke kali tidak juga muncul ke permukaan air.
Menyusul peristiwa itu, Kapospol Mano bersama Bhabinkantibmas tiba di Kampung Rewung, Desa Tango Molas dan tidak melakukan olah TKP karena jenazah kedua korban sudah disemayamkan di rumah masing-masing.
Petugas medis dari Puskesdes Desa Tango Molas, UPTD Puskesmas Lawir hanya melakukan pemeriksaan luar tubuh kedua korban dan tidak ditemukan bekas luka ataupun kekerasan lain.
Pihak keluarga kedua korban menolak untuk otopsi jenazah. Mereka ikhlas dengan kepergian kedua anak tersebut dan menganggap peristiwa naas tersebut sebagai musibah. (pp04)