NUSA DUA | patrolipost.com – Indonesia Pasific Forum for Development (IPFD) di Nusa Dua Bali, menghasilkan Bali Message on Development Cooperation Indo Pasific. Pertemuan digelar pada Rabu, 7 Desember 2022 menjelang pelaksanaan Bali Democracy Forum (BDF) XV.
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan, pesan tersebut berisi komitmen Indonesia negara Pasifik untuk meningkatkan kemitraan. Menurut Menlu, Bali Message juga menentukan komitmen Indonesia untuk menerapkan visi Pasific Elevation secara nyata.
“Selama periode 1999-2021 Indonesia telah memberikan 211 bantuan teknis dan pembangunan yang melibatkan 1.900 peserta dari negara Pasifik,” kata Menlu Retno Marsudi, Rabu (7/12/2022).
IPFD nantinya akan berfungsi sebagai platform kerjasama yang terlembaga antara Indonesia dan Pasifik. Retno menambahkan, saat keketuaan Indonesia di Forum ASEAN, RI akan mengusulkan agar dilakukan dialog komunikasi antara ASEAN dengan Pasifik.
“Belum pernah ada komunikasi yang reguler antara ASEAN sebagai satu grup dengan Pasific Island Forum (PIF) sebagai blok yang lain, selama ini yang kita lakukan dalam konteks bilateral,” jelas Retno.
Indonesia selama Presidensi G20, kata Menlu, memberikan perhatian terhadap negara-negara kecil di Asia Pasifik. Sejumlah kerjasama konkret juga didedikasikan untuk negara-negara di kepulauan itu.
Kesempatan kerjasama pembangunan dikatakan, harus dibuka seluas-luasnya kepada negara-negara tersebut tanpa terkecuali.
“Sedikitnya ada 10 proyek yang akan dimanfaatkan, dua di antaranya inisiatif Indonesia,” kata Retno Marsudi. (pp03)