Gencarkan Gertak PSN dan Bagikan Abate, Puskesmas I Densel Rutin Pantau Puluhan Rumah Warga

jumantik dps
Jumantik saat melakukan Gertak PSN. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Puskesmas I Denpasar Selatan menggencarkan kegiatan pemantauan untuk memutus rantai perkembangan nyamuk dengan menyasar 25 – 30 rumah warga per harinya. Selain itu, juga melakukan Gerakan Serentak (Gertak) Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN), serta pemberian larvasida/abate kepada warga di wilayah Sesetan, Panjer dan Sidakarya.

Kepala UPTD Puskesmas I Denpasar Selatan dr Ni Komang Wulan Putri Tjatera ditemui Rabu (25/1/2023) mengungkapkan gerakan pemantauan serta pemberian larvasida/abate kepada warga memang saat ini gencar dilakukan Puskesmas I Denpasar Selatan bersama juru pemantau jentik (Jumantik), melihat cuaca musim hujan seperti saat ini.

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut, pihaknya mengimbau kepada masyarakat  untuk  lebih memperhatikan kebersihan lingkungan sekitar, sebagai upaya mencegah nyamuk berkembang biak.

“Saya mengimbau khususnya masyarakat yang berada di wilayah Denpasar Selatan, untuk aktif sebagai Jumantik mandiri, serta melakukan kegiatan 3M plus,” sebutnya.

Adapun 3M plus yakni menguras/membersihkan tempat yang digunakan sebagai penampungan air, menutup rapat tempat penyimpanan air dan mendaur ulang barang-barang yang sekiranya menjadi sarang nyamuk. (030)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.