Giliran Kota Kecamatan Susut dan Tembuku Ditata

kabid cipta karya
Kabid Cipta Karya Dinas PUPR Perkim, I Komang Ariana. (sam)

BANGLI |  patrolipost.com – Setelah penataan perwajahan Kota Bangli, kini giliran kota kecamatan bakal mendapat sentuhan penataan. Pada APBD Perubahan 2022 diplot anggaran untuk pembuatan Detail Enginering Design (DED)  penataan kota kecamatan Susut dan Tembuku.

Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (PUPR Perkim) I Komang Ariana mengatakan untuk penataan kota Kecamatan Susut dan Tembuku baru sebatas pembuatan DED. Anggaran pembuatan DED untuk kedua kota kecamatan tersebut Rp 100 juta.

Bacaan Lainnya

”Proses pembuatan  DED  lewat pengadaan langsung,” jelasnya, Kamis (22/9/2022).

Kata Komang Ariana DED merupakan produk perencanaan yang dibuat konsultan dan berfungsi untuk menentukan kualitas/kuantitas terkait material  yang digunakan. Disamping itu DED nantinya akan dijadikan acuuan untuk menentukan bentuk dan letak dan dimensi dari kegiatan tersebut.

”DED berfungsi sebagai gambar kerja yang nantinya dijadikan gambaran terhadap rekanan mengenai seperti apa jenis dan bentuk bangunan yang dibuat,” sebut Kabid asal Banjar Tanggahan Peken, Desa Sulahan, Kecamatan Susut ini.

Sebut Komang Ariana dengan dibuatnya DED maka tidak menutup kemungkinan kegiatan sudah bisa dilaksanakan pada tahun 2023.

Lanjut Komang Arina khusus penataan kota kecamatan Susut yakni akan dilakukan penataan lapangan umum Susut. Sebagai tempat dilangsungkanya berbagai kegiatan memang sudah selayaknya lapangan umum tersebut dapat sentuhan penataan. Sesuai perencanaan kondisi lapangan yang tidak rata akan diratakan berikut pergantian rumput. Selain itu lapangan akan dilengkapi fasilitas jogging track dan fasiltas pendukung lainya.

”Untuk kota kecamatan Tembuku, kami belum jelas tahu terkait lokasi dan apa yang nantinya jadi objek penataan,” ungkap Komang Ariana. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.