SIDOARJO | patrolipost.com – Bali United kembali meraih poin satu ketika melakoni laga tandang. Kali ini, Serdadu Tridatu harus berbagai poin dengan Persipura Jayapura dalam laga tunda Liga 1 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (11/11/2019). Dalam laga tersebut, kedua tim berbagi angka 2-2.
Menit ke-33, Bali United sempat tertinggal oleh gol Yohanis Tjoe dari Persipura. Kepiawaian para pemain Mutiara Hitam memaksa kiper Bali United, Wawan Hendrawan, memungut bola dari dalam gawang. Tertinggal 0-1, anak-anak Bali United di bawah besutan pelatih Stefano Cugurra segera merespons.
Tidak butuh waktu lama, menit ke-37, skor kembali imbang 1-1 setelah Melvin Platje memperdaya kiper Persipura, Dede Sulaiman. Gol Platje tercipta setelah mendapatkan bola matang dari Stefano Lilipaly. Setelah kedudukan imbang 1-1, Persipura besutan Jacksen F Tiago mencoba bermain lebih agresif.
Hal ini dapat dimaklumi karena Persipura yang ada di peringkat tiga klasemen sementara ingin meraih kemenangan agar persaingan untuk merebut gelar menjadi kian seru. Serangan demi serangan terus dilakukan Ian Louis Kabes cs untuk menembus jantung pertahanan Bali United yang terjaga ketat.
Hingga wasit Yeni dari Jawa Timur meniup peluit jeda laga, skor tetap imbang 1-1. Babak dua, laga kian sengit. Bali United tidak tinggal diam daerahnya diacak-acak oleh para pemain Persipura. Pada menit 50, Bali United mendapatkan peluang mencetak gol kemenangan melalui sontekan Melvin Platje.
Namun sayang, arah bola masih melebar di kanan gawang Persipura. Lima menit berselang, kembali Melvin Platje mendapat peluang emas di depan gawang Persipura. Sayang penyelesaiannya kurang sempurna. Tim Serdadu Tridatu akhirnya sukses unggul pada menit ke-64 lewat gol Stefano Lilipaly.
Lepas dari kawalan pemain belakang Persipura, Lilipaly melepaskan tendangan keras yang berhasil membobol gawang Dede Sulaiman. Skor 2-1 Bali United. Dalam posisi tertinggal, Persipura terus berupaya keras menyamakan kedudukan, hingga lima menit jelang bubaran belum ada gol tercipta.
Ketika semua pemain dan ofisial Bali United mengira akan memenangkan laga dengan skor 2-1, tiba-tiba Todd Rivaldo Ferre berhasil membobol gawang tim lawan. Skor berubah imbang 2-2 dan bertahan hingga laga selesai. Dari hasil ini, Bali United tetap kokoh di puncak klasemen dengan nilai 57. (111)