HKG PKK ke-52 di Gianyar, Momentum Wujudkan Kesejahteraan Keluarga

22xxxxx
Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga Kabupaten Gianyar menggelar puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52 di Balai Budaya Gianyar, Jumat (12/7/2024). (kominfo)

GIANYAR | patrolipost.com – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Gianyar menggelar puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52 bertempat di Balai Budaya Gianyar, Jumat (12/7/2024).

Mengangkat tema “Bergerak Bersama PKK Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju” yang bermakna bergerak bersama wujudkan peningkatan kesejahteraan keluarga, masyarakat dan bangsa Indonesia.

Pj Ketua TP PKK Gianyar, Ny Widiastuti Wirasa mengatakan sebagai salah satu pilar terdepan dalam menyukseskan program-program pemerintah, peringatan HKG ke-52 sangat relevan dan memiliki makna yang mendalam dalam mewujudkan peningkatan kesejahteraan keluarga.

“Makna keserempakan gerak kader PKK bersama dengan berbagai pemangku kepentingan akan mewujudkan kesejahteraan keluarga rakyat Indonesia,” ujar Widiastuti Wirasa.

Hal tersebut sejalan dengan visi TP PKK yaitu terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berahlak mulia dan berbudi luhur, sejahtera lahir dan batin.

Sementara itu, Pj Bupati Gianyar, I Dewa Tagel Wirasa mengatakan sebagai mitra kerja pemerintah, PKK memiliki tujuan untuk memberdayaan keluarga melalui 10 Program Pokok PKK. “Terwujudnya 10 Program Pokok PKK dengan baik di desa-desa secara langsung ataupun tidak langsung akan memberikan kontribusi yang positif bagi laju pembangunan di Kabupaten Gianyar, meningkatkan kualitas kehidupan keluarga, karena keluarga merupakan sendi dasar kehidupan masyarakat,” kata Dewa Tagel Wirasa.

Lanjutnya, hakekat pembangunan nasional adalah pembangunan manusia seutuhnya dan pembangunan masyarakat Indonesia seluruhnya, yang terwujud apabila kesejahteraan keluarga dan masyarakat dapat dilaksanakan dengan baik, melalui gerakan PKK.

“Gerakan PKK di Kabupaten Gianyar telah memberikan kontribusi yang nyata melalui kegiatan yang dilakukan segenap jajarannya, mulai dari kelompok Dasa Wisma, para kader, dan Tim Penggerak PKK Tingkat Desa sampai Kabupaten. PKK sangat berperan dalam membantu Pemerintah mewujudkan pemberdayaan keluarga, kesehatan lingkungan, meningkatkan prilaku hidup bersih dan sehat,” lanjutnya.

Pelaksanaan peringatan HKG PKK ke-52 merupakan upaya peran aktif masyarakat dalam pembangunan yang berlandaskan keswadayaan, sebagai sistem nilai sosial budaya yang telah menyatu dalam kehidupan masyarakat kita, agar masyarakat merasa memiliki dan bertanggung jawab dalam melaksanakan, memanfaatkan dan melestarikan semangat, dan jiwa gotong royong.

“Selamat memperingati hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 untuk semua anggota TP PKK Kabupaten, Kecamatan. Desa/Kelurahan se-Kabupaten Gianyar, semoga sukses dalam melaksanakan tugas,” harapnya.

Pada acara tersebut juga dilakukan penyerahan hadiah lomba Evaluasi Adminitrasi 10 program Pokok PKK kepada Desa Peliatan Ubud sebagai Juara I, Desa Guwang Sukawati sebagai Juara II dan Desa Saba Blahbatuh sebagai Juara III. Lomba Penyuluhan 10 Program Pokok PKK, serta penyerahan bantun CSR dari Bank BPD Bali. (kominfo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.