Hub Space Kementerian Perhubungan 2024, Pemkab Gianyar Raih 3 Penghargaan

pengharaan 222222
Pemerintah Kabupaten Gianyar berhasil meraih 3 penghargaan penyelenggaraan urusan di bidang transportasi dalam acara Hub Space Kementerian Perhubungan Tahun 2024. (kominfo)

GIANYAR | patrolipost.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gianyar berhasil meraih 3 penghargaan penyelenggaraan urusan di bidang transportasi dalam acara Hub Space Kementerian Perhubungan di Jiexpo Kemayoran Jakarta pada tanggal 6 dan 7 September

Salah satu penghargaan yang diraih yaitu Piala Wahana Tata Nugraha dari Presiden Republik Indonesia sebagai salah satu Pemerintah Kabupaten yang dinilai berprestasi dalam penyelenggaraan transportasi sehingga tercipta sistem transportasi yang tertib, lancar, selamat, aman dan berkelanjutan yang diserahkan langsung oleh Menteri Perhubungan Republik Indonesia.

Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Gianyar I Made Arianta, tahap penilaian Wahana Tata Nugraha sudah dimulai dari bulan November tahun lalu berupa seleksi administrasi sedangkan survei lapangan dilaksanakan pada tanggal 28 Juni 2024.

“Penghargaan yang kedua diraih oleh Pemerintah Kabupaten Gianyar adalah Hub Award sebagai nominator kabupaten terbaik dalam kategori Penyelenggara Transportasi Berkelanjutan,” ujar Arianta saat audiensi dengan Pj Bupati Gianyar, Dewa Tagel Wirasa di ruangan Bupati Gianyar, Senin (9/9/2024).

Program yang mendapat penilaian terbaik dalam kategori ini adalah Program Angkutan Sekolah Gratis “Aman Untuk Anak Kita” yang secara konsisten telah diselenggarakan dari tahun 2018 sampai dengan tahun 2024. Program tersebut dinilai sebagai salah satu program terbaik karena secara nyata telah mampu menjaga dan meningkatkan kuantitas dan kualitas angkutan umum dalam hal ini angkutan pedesaan di Kabupaten Gianyar. Dengan minimnya penggunaan angkutan umum yang menyebabkan rendahnya pendapatan pramudi sehingga mereka enggan memberikan pelayanan di Kabupaten Gianyar, maka mereka dimanfaatkan atau dialihkan untuk angkutan siswa.

“Dengan diberdayakannya angkutan umum tersebut sebagai angkutan sekolah maka ada kepastian penghasilan yang diterima pramudi, sehingga mereka termotivasi untuk tetap memberikan pelayanan angkutan,” terangnya.

Lebih lanjut Made Arianta menyampaikan, penghargaan yang ketiga diraih oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Gianyar dalam perlombaan KAMI Award dalam kategori sebagai salah satu model sistem transportasi berkelanjutan terbaik di tingkat nasional. Program ini adalah salah satu program baru Kementerian Perhubungan, yang diselenggarakan oleh Badan Kebijakan Transportasi yang dirancang untuk menggali gagasan dan inovasi baru dari para praktisi, akademisi, maupun pemerhati perhubungan.

Selain itu, Dinas Perhubungan Kabupaten Gianyar juga meraih juara 1 dalam kategori umum dengan mengajukan karya tulis terkait inovasi pemanfaatan GPS sebagai instrumen pengawasan untuk menjaga kualitas layanan angkutan sekolah dan menjaga akuntabilitas pembiayaan dari program tersebut.

Dalam audiensi, Pj Bupati Gianyar I Dewa Tagel Wirasa mengungkapkan, penghargaan ini merupakan capaian yang layak dibanggakan karena sudah mampu tampil terbaik di Tingkat Nasional. Selalu berupaya optimal untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, sekaligus untuk menunjukkan prestasi sehingga dapat memberikan inspirasi pada rekan-rekan lainnya untuk terus berinovasi dan menggali potensi terbaik lainnya.

“Saya harap dapat menjadi motivasi kepada kita semua khususnya rekan-rekan di bidang perhubungan bersama teman-teman di Dinas PUPR, Bappeda, Kepolisian untuk dapat terus menyelenggarakan pelayanan terbaik untuk mewujudkan transportasi yang tertib, lancar, selamat, aman dan berkelanjutan di Kabupaten Gianyar,” pungkasnya. (kominfo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.