SEMARAPURA | patrolipost.com – Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Klungkung berlangsung secara sederhana dan penuh kekeluargaan, di Aula Diklat RSUD Klungkung, Senin (17/3/2025).
Direktur RSUD Kabupaten Klungkung, dr I Nengah Winata, Sp B-KBD didampingi Plt Wakil Direktur Admistrasi Umum dan SDM menghadiri acara penting bagi para perawat di Klungkung ini menyatakan jajarannya sangat mengapresiasi keberadaan perawat di Klungkung yang telah melakukan tugas kemanusiaannya dengan penuh tanggung jawab.
Lebih jauh, dr I Nengah Winata menyampaikan terimakasih yang sebesar-besar kepada seluruh perawat atas dedikasinya. Beliau juga menyampaikan bahwa peran perawat dalam dunia kesahatan sangatlah penting.
“Kerjasama antara perawat dan dokter serta tenaga lainnya sangatlah penting untuk memberikan pelayanan secara paripurna kepada seluruh masyarakat, maka dari itu kita semua adalah sama (setara) tidak ada kesenjangan,” ungkap dr Winata mengapresiasi keberadaan organisasi perawat ini.
Ketua PPNI Klungkung, I Wayan Suwira menyatakan kedepan agar para perawat bisa meningkatkan kompetensinya dan pemerintah bisa meningkatkan kesejahteraan para perawat semua.
Suwira berharap dihari spesial HUT PPNI yang ke 51, semoga organisasi PPNI berkembang secara pesat dan kehidupan perawat sebagai tenaga kesehatan terjamin kesejahteraannya. ”Besar harapan kami agar dalam birokrasi atau pengurusan izin apapun yang akan meningkatkan karir perawat agar aturannya bisa dikaji ulang karena sangat memberatkan perawat, beban kerja yang kami laksanakan mendapatkan jasa yang sesuai.
“Kedepannya kita berharap agar di repyu kembali semua aturan aturan yang menghambat karir kami para perawat selama ini. Kami para perawat sudah berusaha menempuh pendidikan setinggi tingginya tapi peraturan dan birokrasi perawat untuk penyesuain ijazah mendapatkan nilai angka kredit ternyata tidak diakui. Mohon dikaji ulang tentang peraturan tersebut,” ungkap Wayan Suwira memperjuangkan hak para perawat di Klungkung.
”Jumlah perawat yang ada di Klungkung ini sesai data base ada 960 orang, namun yang aktif di profesinya hanya sebanyak 862 orang sampai saat ini,” sebutnya. (855)