Jelang G20, Polres Badung Gencarkan Kegiatan Yustisi Prokes dan Vaksinasi

disiplin prokes
Kegiatan Yustisi Prokes di wilayah Kabupaten Badung. (ist)

MANGUPURA | patrolipost.com – Dalam rangka Operasi Aman Nusa Agung II 2021, Kepolisian Resor Badung beserta Polsek Jajarannya, gencar melakukan kegiatan yustisi Protokol Kesehatan (Prokes) di daerah-daerah yang rawan kerumunan. Selain upaya Polri dalam mencegah penyebaran Covid-19, hal ini juga guna meyakinkan kepercayaan dunia terhadap Bali sebagai tuan rumah Group of Twenty (G20) di Nusa Dua pada Oktober 2022 mendatang.

Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes SIK SH MH menjelaskan keberhasilan wilayah Kabupaten Badung menekan kasus infeksi Covid-19 berkat kerja keras semua pihak menaati disiplin Protokol Kesehatan dan menyukseskan vaksinasi secara massal.

Bacaan Lainnya

“Ini salah satu capaian dalam mendukung program pemerintah yang sejak Maret lalu tiada hari tanpa Zoom meeting,” ujar Kapolres AKBP Leo Dedy di Aula Polres Badung, Kamis (16/12/2021).

Untuk itu, kesehatan, keamanan dan kenyamanan selama kegiatan menjadi target Polres Badung dalam memberikan pelayanan.

“Cek dan cek terus target vaksinasi di Gerai Vaksin Presisi Polres Badung, laporkan hasilnya,” tegasnya.

Lebih lanjut diterangkannya, untuk hari ini Polres Badung telah mencapai 703 orang yang tervaksin, baik vaksinasi dosis pertama maupun dosis kedua termasuk umur 6 -11 tahun.

“Kita terus awasi dan evaluasi pelaksanaan vaksinasi hingga mencapai target,” tambah.

Sementara Kabag Ops Polres Badung Kompol I Gede Made Surya Atmaja P SSos MH menerangkan operasi Kepolisian dengan sandi “Ops Aman Nusa Agung II 2021” merupakan upaya Polri dalam mencegah penyebaran Covid -19 di seluruh wilayah.

“Ops Aman Nusa Agung II ini sangat efektif mencegah klaster baru penyebaran Covid -19. Jika Ops ini tidak berhasil atau malah sebaliknya menjadi peningkatan positif Covid -19 akan berdampak tidak baik terhadap kepercayaan dunia kepada Bali menjadi tuan rumah G20 di Nusa Dua pada bulan Oktober 2022,” ungkapnya.

Pihaknya juga mengajak seluruh masyarakat tetap mematuhi Prokes dan melaksanakan vaksinasi serta sadar akan dampak Covid -19 terhadap kesehatan dan kepercayaan dunia kepada Bali.

“Kita bersyukur saat ini seluruh wilayah khususnya Bali sudah melaksanakan PPKM Level 2 sesuai Inmendagri No 62 Tahun 2021. Mari kita pertahankan ini dengan taat Prokes,” tandasnya. (030)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.