SEMARAPURA | patrolipost.com – Penjabat (Pj) Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika menerima duplikat Bendera Pusaka dari Sekretaris Dewan Pengarah BPIP RI, Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya SIP di Balai Samudera Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (7/8/2024).
Turut hadir mendampingi, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Klungkung, I Dewa Ketut Suweta Negara.
Pj Bupati Jendrika merasa sangat berbangga setelah menerima duplikat Bendera Pusaka. Ini merupakan suatu kehormatan dan Bendera Pusaka ini nantinya akan dijaga dan dirawat dengan sebaik-baiknya sesuai intruksi dan arahan dari Kepala BPIP RI. Pj Bupati Jendrika juga sangat mengapresiasi perjuangan dan semangat dari salah satu siswa dari SMA Negeri 1 Semarapura bernama I Gede Kesyana Nata Negara (17) yang terpilih menjadi Paskibraka Tingkat Nasional.
“Kita patut berbangga dan mengapresiasi atas semangat dan perjuangan siswa dari SMA Negeri 1 Semarapura sehingga terpilih menjadi Paskibraka Tingkat Nasional. Tetap selalu tingkatkan semangat semoga bisa menjalankan tugas mulia ini dengan sebaik-baiknya,” harapnya.
Kepala Badan Pembinaan Idiologi Pancasila (BPIP) Republik Indonesia, Yudian Wahyudi menyampaikan bahwa penyerahan duplikat Bendera Pusaka ini diserahkan berdasarkan Peraturan Presiden RI Nomor 51 Tahun 2022 tentang program Pasukan Pengibar Bendera Pusaka bahwa Badan Pembinaan Idiologi Pancasila Republik Indonesia (BPIP RI) bertugas membuat dan mendistribusikan duplikat Bendera Pusaka kepada Pemerintah Pusat, pemerintah daerah dan lembaga lainnya. Pihaknya berharap Bendera Pusaka ini nantinya agar dijaga dan dirawat dengan sebaik-baiknya.
“Bendera yang diberikan ini bukanlah benda mati, tetapi benda pusaka perjuangan para pahlawan. Oleh karena itu, jangan sampai kita merendahkan sang merah putih dan mari selalu kita kenang jasa-jasa pahlawan dengan mengamalkan nilai-nilai Pancasila,” harapnya. (855)