Jelang Idhul Fitri dan Nyepi Polsek Nusa Penida Awasi Pelabuhan dan Obwis

pelabuhan 33333
Sejumlah personel Polsek Nusa Penida mengawasi aktifitas di Pelabuhan. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Dalam rangka menghadirkan keamanan serta kenyamanan bagi masyarakat, jelang hari Raya Idul Fitri dan Nyepi Polsek Nusa Penida meningkatkan kegiatan patroli dan pengamanan di pelabuhan dan obyek wisata (obwis) yang ada di Nusa Penida, Minggu (2/3/2025).

Dalam pelaksanaan kegiatan patroli yang dipimpin oleh Panit Samapta Aipda I Wayan Japa selain melintasi jalur-jalur yang dianggap rawan akan gangguan Kamtibmas, para personel juga menyambangi pelabuhan Sampalan dan beberapa masyarakat yang menggunakan alat transportasi laut, baik yang baru tiba maupun meninggalkan Pelabuhan Sampalan.

Personel juga menyambangi obyek wisata Pantai Atuh dan Diamond Beach yang berlokasi di Desa Pejukutan.

Panit Samapta mengatakan bahwa kahadiran pihaknya guna menciptakan situasi keamanan dan kenyamanan bagi seluruh masyarakat.

Lebih lanjut dia juga menambahkan bahwa dengan kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat dan wisatawan setidaknya dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif serta niat-niat jahat yang ingin dilakukan oleh oknum-oknum tertentu pastinya akan kecil kemungkinannya terjadi.

“Diharapkan kepada seluruh masyarakat khusunya Nusa Penida agar marilah kita selalu bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif,” tutupnya. (855)

Pos terkait