BANDUNG | patrolipost.com – Polresta Bandung beserta jajaran berhasil membongkar praktik curang penjual daging sapi di Bandung. Pedagang ini diketahui mencampur daging sapinya dengan daging babi. Para pelaku kemudian mengedarkannya ke beberapa pasar di Kota Bandung.
Dalam keterangan yang dikutip dari prfmnews, selain menangkap pengedar, kepolisian berhasil menangkap pengecer yang menjual daging babi tersebut di beberapa pasar di Kabupaten Bandung. Pelaku mengedarkan daging babi ini kepada dua pengecer.
Untuk mengelabui pembeli, pelaku menyamarkan daging babi agar terlihat seperti daging sapi dengan mengawetkan daging dan mencampurkannya dengan borak. Sayang, saat pengungkapan kasus ini, daging babi ini sudah dipasarkan di beberapa pasar di Kabupaten Bandung.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan membenarkan pengungkapan kasus peredaran daging babi tersebut. Rencananya pada hari ini, Senin (11/5/2020) akan digelar rilis resmi terkait kasus ini.
“Nanti press rilisnya sore di Mapolresta Bandung,” sebut Hendra dalam pesan singkat.
Perbedaan Daging Sapi dengan Babi
Jika diperhatikan secara dekat, daging babi memiliki warna yang lebih pucat dari daging sapi. Tapi membedakannya bukan hanya dari perbedaan warna saja ya teman eatcious.
Berbahanya lagi adalah warna pada daging babi oplosan akan dikamuflase dengan pelumuran darah sapi lho! Cara agar kamu mengetahui perbedaannya adalah rendam daging ke dalam air selama beberapa jam. Lihatlah apakah warna pada daging tersebut mengalami perubahan atau tidak.
Berdasarkan serat daging kamu juga bisa membedakannya ya. Perbedaan serat terlihat dengan jelas antara daging sapi dan daging babi. Pada sapi, serat-serat daging tampak padat dan garis-garis seratnya sangatlah terlihat jelas. Nah, sedangkan dengan daging babi seratnya terlihat samar dan sangat renggang.
Selanjutnya kamu juga bisa membedakan dari lemak kedua daging tersebut. Perbedaan terdapat pada tingkat keelastisannya. Daging babi memiliki tekstur lemak yang lebih elastis sementara lemak sapi lebih kaku dan berbentuk. Kamu juga perlu memerhatikan lemak pada daging babi sangat basah dan sulit dilepas dari dagingnya. Sementara lemak daging sapi agak kering dan tampak berserat.
Kamu bisa melihat perbedaan lainnya dari segi tekstur nih. Tekstur daging sapi lebih kaku dan padat dibandingkan dengan daging babi yang cenderung lebih lembek dan mudah direnggangkan. Melalui perbedaan ini sebenarnya ketika kita memegangnya pun sudah terasa perbedaan di antara keduanya. Daging babi memiliki tekstur yang kenyal. Sementara daging sapi lebih keras. (305/prc)