Jelang Penutupan Lelang Jabatan Pemkab Bangli, Masih Ada Lowongan Nihil Pelamar

camay bangli
Camat Bangli I Wayan Wardana (kiri) saat menyetorkan berkas lelang jabatan di kantor BKD dan Pengembangan SDM Bangli. (sam)

BANGLI | patrolipost.com – Penyetoran berkas pendaftaran pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama (eselon II) di Lingkungan Pemkab Bangli dibuka sejak 27 Desember kemarin. Namun sehari jelang penutupan  belum banyak pelamar. Bahkan belum semua jabatan yang dilelang ada pelamar.

Plt Kepala BKD dan Pengembangan SDM Bangli, Dewa Agung Suryadarma mengatakan untuk pendaftaran atau penyetoran berkas lelang jabatan dimulai 27-31 Desember. Sejauh ini baru beberapa orang yang menyetorkan berkas. Hingga Kamis siang tercatat ada 6 orang yang menyetorkan berkas.

Bacaan Lainnya

Mengacu data untuk jabatan yang dilamar seperti Kepala BPBD, Kepala Dinas PUPR Perkim, Direktur RSU Bangli, Sekretaris DPRD, Kepala Bappeda Litbang, BKD dan Pengembangan SDM.

Menurut Agung Suryadarma belum banyaknya pelamar kemungkinan masih menyiapkan dokumen yang harus dipenuhi. ”Baru sedikit yang daftar, bahkan belum ada dari luar Bangli,” ungkapnya.

Menurut Agung Suryadarma untuk masing-masing pelamar dapat melamar di dua jabatan. Sedangkan untuk satu jabatan minimal ada tiga orang pelamar. Bila nantinya ada jabatan yang tidak ada pelamar atau jumlah pelamar kurang maka dapat dilakukan perpanjangan waktu pendaftaran.

“Kalau tidak memenuhi jumlahnya tentu dapat perpanjangan waktu. Memang proses selanjutnya menjadi mundur,” jelasnya..

Lanjut pejabat asal Puri Susut ini setelah penyetoran berkas maka dilanjutkan tahap seleksi administrasi dan penelusuran rekam jejak. “Sesuai agenda seleksi administrasi dijadwalkan pada 3 Januari. Pengumuman kelulusan akan dilakukan keesokannya,” tukasnya.

Perlu diketahui lelang jabatan meliputi Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKD Pengembangan SDM) Bangli. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Bangli. Berikutnya Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappeda Litbang) Bangli, Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan kawasan Permukiman (PUPR Perkim) Bangli.

Berikutnya Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran (BPBD dan Damkar) Bangli, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Bangli, Direktur RSU, Inspektur, dan Sekretaris DPDR Bangli. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.