SEMARAPURA | patrolipost.com – Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta nampak kecewa saat meninjau progres pembangunan toilet dan Plaza Kuliner di Stage Ceningan, Minggu (12/12). Kekecewaan itu terlihat setelah Bupati Suwirta melihat langsung pembangunan ini mengalami kemoloran. Disamping itu, pihak rekanan tidak hadir saat peninjauan, namun diwakilkan mandor lapangan.
Pihaknya sudah menugaskan Dinas Pariwisata untuk segera menindaklanjuti dan terus mengawasi dengan baik proses pembangunan ini kedepan hingga selesai. Selain itu yang menjadi saran Bupati Suwirta kepada rekanan yakni penambahan tenaga kerja kemudian jam kerja juga harus dilakukan dengan maksimal.
“Segera tambah tenaga kerja dan maksimalkan jam kerja dengan baik, nanti dinas terkait juga harus terus awasi pembangunan ini dengan baik,” harapnya.
Bupati Suwirta menambahkan, ke depan agar pihak rekanan lebih mencermati kondisi lapangan untuk pekerjaan di Nusa Penida, terutama dari aspek transportasi, tenaga kerja dan cuaca. Sebelumnya telah terjadi beberapa kegagalan rekanan menyelesaikan pekerjaan, misalnya pembangunan Jalan Lemo dan Pembangunan Pasar Rakyat Jungutbatu.
“Kegagalan pekerjaan jangan terulang kembali,” tambah Bupati Suwirta.
Sementara pembangunan ini dikerjakan oleh PT Segitiga Jaya Utama dengan biaya pembangunan senilai Rp1.080,086,000,00 dengan jangka waktu pengerjaan selama 150 hari kalender. (855)