Kedaireka Undana Kupang Atasi Stunting di Manggarai, Ini yang Akan Dilakukan

rapat stunting
Rapat Evaluasi dan Rencana Tindak Lanjut Model Intervensi Stunting Aula Kantor Bapelitbangda Kabupaten Manggarai. (ist)

RUTENG | patrolipost.com – Kedaireka Undana melalui Program Transformasi Struktur Ekonomi Rumah Tangga Pedesaan dengan Optimalisasi Lima Pilar gelar rapat Evaluasi dan Rencana Tindak Lanjut Model Intervensi Stunting. Rapat tersebut dihadiri Wakil Bupati Manggarai Heribertus Ngabut di Aula Kantor Bapelitbangda Kabupaten Manggarai, Ruteng, Kamis (1/12/ 2022).

Dalam arahannya Wabup Heri kembali mengajak keterlibatan semua pihak dalam kerja mengatasi stunting di Manggarai. Kerja tersebut juga harus disertai dengan effort yang besar untuk memperbaiki capaian kinerja yang lebih baik.

Lebih daripada itu, Wakil Bupati Manggarai menyampaikan bahwa hal yang penting dalam penanganan masalah ini adalah ketersediaan basis data yang akurat di tingkat kabupaten. Karena itu dia menegaskan pentingnya memperhatikan kualitas alat pengukuran, sumber daya manusia, teknik pengukuran, serta aspek-aspek pendukung lainnya sehingga capaian sukses yang tercantum dalam data-data kerja pemerintah dapat dipertanggungjawabkan.

“Kalau dibilang sukses maka harus bisa dipertanggungjawabkan secara kuantitas dan kualitatif,” ucapnya.

Dalam pertemuan itu, Wabup Heri juga meminta kepada setiap perangkat daerah yang membawahi program/kegiatan yang berkaitan dengan penyelesaian masalah agar memaparkan kegiatan yang direncanakan dan telah dilaksanakan. Pelaksanaan ini menjadi gambaran bagi pimpinan daerah akan kinerja, permasalahan yang ditemui, serta usulan dari perangkat daerah terkait.

Menutup arahannya, Wakil Bupati Manggarai menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran perguruan tinggi serta seluruh peserta rapat, atas kinerja dan sumbangan pemikirannya terkait isu ini.

“Atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Manggarai, saya sangat berterima kasih untuk jajaran perguruan tinggi serta yang hadir hari ini, untuk intervensi energi dan pikiran kita,” tuturnya.

Pemaparan selanjutnya disampaikan oleh Tim Kedaireka Undana atas hasil pengabdian masyarakat di 3 desa/kelurahan di Kecamatan Ruteng, yakni: Wae Belang, Compang Dalo, dan Meler.

Ketua Tim Undana Dr Ir Stefanus P Manongga MS menjelaskan, dalam programnya, Undana memberikan paket pengelolaan atasi stunting untuk pemberian hewan ternak (ayam, babi, indukan lele, benih lele), hortikultura (sawi, pare, kacang panjang, terong), jagung, kelor, lamtoro, dan toga; serta pemberian pelatihan pengelolaannya.

Bantuan-bantuan ini diharapkan dapat membantu perekonomian dan pengetahuan/keterampilan masyarakat, yang pada ujungnya diharapkan untuk mengatasi masalah stunting di Manggarai. Dalam penjelasan, tantangan yang ditemui adalah sulitnya menjamin keberlanjutan program apabila Kedaireka Undana menarik diri dari Manggarai. Karena itu, dirinya berharap dengan pembekalan kapasitas masyarakat dan perhatian pemerintah terdekat maka program yang telah dimulai dapat terus berjalan. (pp04)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.