SEMARAPURA | patrolipost.com – Dengan diikuti oleh seluruh atlet Pencab PBSI Bali bertempat di GOR Bulu Tangkis Praja Santhi, Jelantik Kuribatu, Desa Tojan, Klungkung, Kamis (30/6/2022) dilangsungkan Kejurdaprov PBSI Bali 2022. Kejuaraan yang digelar oleh PBSI Klungkung ini mendapat perhatian penuh dari seluruh Pencab PBSI Kabupaten/Kota se-Bali.
Menurut Ketua Pengcab PBSI Klungkung Komang Widana menyatakan kejuaraan kali ini merupakan Kejurdaprov PBSI Bali yang pertama yang sempat diselenggarakan, mengingat sebelumnya sempat tertunda karena mewabahnya pandemi Covid 19 ,sehingga baru kali ini bisa diselenggarakan di Klungkung.
Dirinya bersama seluruh pengurus PBSI Klungkung , berupaya Kejurdaprrov PBSI Bali ini bisa berjalan sukses dan mampu melahirkan bibit bibit atlet bulu tangkis yang handal masa depan.
“Kita selenggarakan Kejudaprov PBSI Bali ini untuk pertama kalinya diselenggaakan Pencab PBSI Klungkung bertempat di Gedung GO Praja Santhi, Jelantik, Tojan, Klungkung ini. Kita selenggarakan mulai hari ini Kamis 30 Juni 2022 dan finalnya kita laksanakan pada Minggu 3 Juli 2022 yang akan datang,” ujarnya. (855)