Kesiapan New Normal, Kapolsek Selemadeg Barat Tatap Muka dengan Pedagang Pasar

Kapolsek Selemadeg Barat AKP I Gusti Lanang Jelantik SH saat meninjau Pasar Suraberata.

SELEMANDEG | patrolipost.com – Dalam rangka kesiapan New Normal, Kapolsek Selemadeg Barat (Selbar) AKP I Gusti Lanang Jelantik SH tatap muka dengan pengelola pasar tradisional Suraberata yang juga Sekretaris BUMDes Lalanglinggah I Wayan Adi Sukerta di Kantor BUMDes Lalanglinggah, Sabtu (20/6) siang.  Hadir juga dalam silaturahmi tersebut Ketua Satgas Gotong Royong Covid-19 Desa Adat Suraberata I Ketut Sumadi.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Selbar AKP Gusti Lanang menjelaskan, perkembangan Covid-19 saat ini mengalami peningkatan melalui transmisi lokal, yaitu penularan paling tinggi terjadi di pasar – pasar. Sehingga dengan kondisi tersebut ia bertatap muka dengan pengelola pasar Suraberata dan Ketua Satgas Gotong Royong Fesa Adat Suraberata.

Bacaan Lainnya

Gusti Lanang memberikan beberapa imbauan protokol kesehatan, diantaranya; pihak pengelola pasar diharapkan memahami betul dan dapat melaksanakan arahan atau imbauan dari pemerintah terkait penerapan New Normal di masa pandemi Covid-19, menyediakan tempat cuci tangan bagi pedagang dan pengunjung, menggunakan masker, para pedagang dan pengunjung harus menjaga jarak, serta melakukan penyemprotan sebelum pasar dibukan dan sesudah pasar ditutup.

“Dalam penerapan New Normal di Pasar Surabrata ini, ada tiga komponen pasar yang yang harus bersinergi dan diperhatikan dalam penerapan protokol kesehatan, yaitu pengelola pasar, para pedagang dan masyarakat yang datang ke pasar,” katanya.

Pengelola Pasar Suraberata I Wayan Adi Sukerta menyambut baik kegiatan silaturahmi Kapolsek Selbar itu. Dirinya mengharapkan adanya sinergitas antara pihak Kepolisian dari Polsek Selemadeg Barat dengan pengelola pasar Suraberata. Pasar Suraberata merupakan salah satu lokasi sentra perekonomian masyarakat Selbar sehingga demi kelancaran dan keamanan proses transaksi ekonomi di Pasar Suraberata, pihak pengelola pasar mengharapkan kehadiran personil Polsek Selbar di sekitar Pasar Suraberata.

Terkait imbauan Kapolsek dalam rangka menghadapi new normal di masa pandemi Covid-19, dirinya siap menjalankan apa yang menjadi imbauan pemerintah maupun Kapolsek Selbar.

“Hal ini demi kebaikan masyarakat luas sehingga terhindar dari penularan Covid-19,” ujarnya.

Sementara Ketua Satgas Gotong Royong  Covid-19 Desa Adat Suraberata I Ketut Sumadi juga menyambut baik kegiatan silaturahmi Kapolsek Selbar itu. Dirinya mengharapkan terjalinnya kerjasama dalam pencegahan penyebaran Covid-19 khususnya bersama anggota Satgas. “Kami juga secara rutin melakukan penyemprotan disinfektan serta tetap menerapkan protokoler pencegahan Covid-19, sesuai dengan imbauan dan instruksi dari pemerintah,” ungkapnya. (007)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.