Lantik 21 Pejabat, Bupati: Berikan yang Terbaik, Tanamkan Konsep Pesaje Dalam Menjalankan Tugas

Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta melantik 21 orang pejabat Klungkung, Rabu (6/1/2021). (humas)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta didampingi Ketua DPRD Kabupaten Klungkung, Anak Agung Gde Anom menghadiri pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pejabat dilingkungan Pemkab Klungkung bertempat di ruang rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Rabu (6/1/2021).

Bupati Suwirta dalam sambutannya menyampaikan kepada seluruh pejabat yang baru dilantik, agar dalam melaksanakan tugas, mulailah dari dalam diri sendiri, dengan menanamkan rasa saling memiliki, loyalitas yang tinggi pada pekerjaan, dan tanamkan konsep Pesaje dalam melaksanakan tugas-tugasnya.

“Berikan yang terbaik tetapi jangan menjadi yang terbaik dan tanamkan Konsep Pesaje dalam menjalankan tugas di tempat masing-masing,” pesan Bupati Suwirta.

Kepada Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga kerja Pemkab Klungkung yang baru I Wayan Sumarta, Bupati Suwirta berpesan agar dapat bekerjasama dengan Dinas Koperasi dalam menuntaskan kemiskinan melalui program pemberdayaan dan padat karya.

Kepada Kepala Dinas Pendidikan yang baru I Ketut Sujana, Bupati Suwirta berharap agar kedepan melalui dinas pendidikan, dapat membuat pendidikan di Kabupaten Klungkung menjadi lebih berkualitas.

Kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Pemkab Klungkung yang baru, I Ketut Suadnyana, Bupati Suwirta berharap agar Gema Tansaplast dapat diimplementasikan dan mengoptimalkan manfaat dari TOSS Center.

Kepada Kepala Dinas ketahanan Pangan dan Perikanan Pemkab Klungkung yang baru, I Dewa ketut Sueta Negara, Bupati Suwirta mengharapkan agar Dinas Ketahanan pangan dan perikanan pemkab Klungkung dapat menyelaraskan antara Program pemkab Klungkung dengan Program Provinsi terkait Ketahanan Pangan.

Bupati Suwirta mengharapkan kepada seluruh pejabat yang baru dilantik agar dapat mengawal dan mengerjakan dengan baik program-program kerja yang sudah disusun oleh Pemkab Klungkung, termasuk inovasi-inovasi yang dimiliki oleh Pemkab Klungkung agar masyarakat Klungkung dapat menjadi masyarakat yang unggul dan sejahtera.

Dalam Acara tersebut, Bupati Suwirta melantik 4 Pejabat Eselon IIB (setingkat Kepala Dinas, kepala Badan, dan Asisten) yang merupakan hasil proses lelang dengan menggunakan sistem seleksi terbuka oleh pansel, diantaranya yakni, Pertama I Ketut Suadnyana jabatan sebelumnya Kepala bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan kini menjabat sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Kabupaten Klungkung, I Ketut Sujana sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Klungkung kini menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Klungkung, Ketiga, I Dewa Ketut Sueta Negara sebelumnya menjabat di Inspektorat Daerah Kabupaten Klungkung kini menjabat menjadi Kepala Dinas ketahanan Pangan dan Perikanan, keempat, I Made Jati Laksana sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Klungkung kini menjabat menjadi Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Pemukiman.

Selain Keempat Pejabat Eselon IIB tersebut, terdapat 17 pejabat lainnya yang juga dilantik oleh Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, sehingga jumlah pejabat yang dilantik pada acara tersebut berjumlah 21 orang pejabat.

Turut hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Klungkung I Gede Putu Winastra, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pemkab Klungkung I Komang Susana serta instansi terkait lainnya. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.