Lantik Pengurus BMPS, Jalin Kemitraan dengan Pemkab Gianyar

gianyar 111111
Pengurus Badan Musyawarah Perguruan Swasta (BMPS) Kabupaten Gianyar foto bersama usai dilantik oleh Ketua BMPS Provinsi Bali, Kamis (21/4/2022). (kominfo)

GIANYAR | patrolipost.com – Pengurus Badan Musyawarah Perguruan Swasta (BMPS) Kabupaten Gianyar Periode Tahun 2021-2026 dilantik oleh Ketua BMPS Provinsi Bali, Kamis (21/4/2022) di Pade Wareg Eco Park, Sanding Tampaksing.

Pelantikan dihadiri Asisten 1 Setda Gianyar mewakili Bupati Gianyar, Ketua DPRD Gianyar, Ketua Yayasan dan Kepala Sekolah Perguruan Swasta di Gianyar.

Ketua BMPS Kabupaten Gianyar, I Wayan Suka, mengatakan, keberlanjutan perguruan swasta di Gianyar tidak hanya menjadi tanggung jawab perguruan itu sendiri, tetapi memerlukan campur tangan dari pemerintah.

“Perguruan swasta menjadi salah satu aset atau mitra kerja pemerintah dalam bidang pendidikan,” ujarnya.

Diungkapkan, dengan sistem zonasi dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), banyak perguruan swasta yang tidak mendapatkan siswa.

“Kita harapkan dalam PPDB tahun ini, pemerintah proposional, sehingga perguruan swasta juga mendapatkan siswa,” harapnya.

Ketua BMPS Provinsi Bali, Gede Ngurah Ambara Putra, mengatakan, masa pandemi berpengaruh terhadap dinamika pendidikan salah satunya animo masyarakat yang memprioritaskan pilihan pada perguruan negeri dengan alasan biaya pendidikan.

“Dinamika ini tidak dapat dijadikan alasan untuk berhenti berkontribusi membangun Sumber Daya Manusia dan membangun citra sekolah yang semakin baik hingga rebranding baru,” ujarnya.

Ambara Putra mengatakan perguruan swasta dinilai perlu saling bergandengan tangan, berkomunikasi dan berkolaborasi serta terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas dan mampu melahirkan kader-kader bangsa yang cerdas, inovatif, terampil, mandiri dan berkarakter.

Sementara Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Pemkab Gianyar, I Ketut Mudana, mengatakan, dengan dibentuknya BMPS, ia mengharapkan perguruan swasta berperan aktif dalam dunia pendidikan. Juga bersaing dalam artian positif untuk mendapatkan siswa sebanyak banyaknya.

“Juga berinovasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan, sehingga mampu bersaing dengan sekolah negeri,” ujarnya.

Sedangkan Ketua DPRD Gianyar, I Wayan Tagel Winarta, menyambut baik dengan adanya BMPS, sebagai wadah sekolah sekolah swasta di Gianyar. Pihaknya akan mendorong agar terjalin kemitraan antara pemerintah dan BMPS.

“Kami akan carikan solusi, sehingga perguruan swasta yang ada di Gianyar tidak sampai tutup dan setiap tahun mendapatkan siswa baru sebanyak- banyaknya,” jelasnya. (kominfo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.