Latihan Olah Strategi Sespimmen Polri Ditutup

Penutupan Latihan Olah Strategi diikuti seluruh peserta didik Sespimmen Polri Dikreg ke-59, Kamis (7/11).

LEMBANG | patrolipost.com – Setelah berlangsung selama 3 hari, dari 4 – 6 November 2019, akhirnya Pelatihan Olah Strategi Bina Siaga ke-44 Sespimmen Polri Dikreg ke-59 ditutup, Kamis (7/11/2019). Penutupan dilakukan Kasespimmen Sespim Lemdiklat Polri, Brigjen Pol Drs Mohamad Arief Pranoto di kampus Sespim, Lembang, Jawa Barat.

Sebelum ditutup secara resmi, dilakukan wash up oleh Tim Pengawas mengenai kegiatan latihan yang diikuti oleh sebanyak 220 peserta didik Sespimmen Polri selama 3 hari mulai tanggal 4 sampai 6 November 2019. Beberapa  evaluasi terkait sarana prasarana, keaktifan para Serdik, ketepatan waktu dan ketertiban administrasi menjadi beberapa hal yang dievaluasi dalam wash up yang disampaikan oleh Kombes Pol Dadang Suhendar.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Arief menyampaikan bahwa kegiatan Olah Strategi ini merupakan hal yang penting untuk diketahui oleh seluruh Serdik yang akan ditempatkan kembali ke seluruh wilayah Indonesia setelah menyelesaikan pendidikan di Sespimmen. Kegiatan ini merupakan gambaran dari situasi sebenarnya yang nantinya akan dihadapi oleh para Serdik sehingga para Serdik dapat memahami langkah-langkah maupun prosedur yang harus dilakukan apabila menghadapi situasi dan kondisi demikian.

“Pelaksanaan latihan Olah Strategi ini dilaksanakan rutin setiap tahunnya dan diberikan kepada peserta didik (Serdik) Sespimmen pada saat menjelang akhir pendidikan,” ujar Arif.

Menutup sambutannya, Arief berharap para peserta didik dapat memanfaatkan dengan sebaik mungkin hal yang sudah diberikan dalam pelatihan Olah Strategi sehingga dapat diterapkan secara optimal pada saat berdinas kembali. Arief juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia pelaksana dan pengawas serta seluruh peserta didik yang telah mengikuti kegiatan latihan Olah Strategi ini dengan serius. (222/jhh/aa)

Pos terkait