Lepas Kontingen Jambore, Bupati Suwirta: Jaga Nama Baik Klungkung

jambore2222
Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta saat melepas kontingen Pramuka Kwartir Cabang Klungkung yang akan mengikuti Jambore Daerah. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta melepas kontingen Pramuka Kwartir Cabang Klungkung yang akan mengikuti Jambore Daerah. Sebanyak 27 peserta jambore daerah mengikuti upacara pelepasan dan pemberangkatan yang bertempat di halaman Kantor Bupati Klungkung, Jumat (17/12/2021).

Jambore Daerah dilaksanakan tanggal 19 sampai 21 Desember 2021 bertempat di Bumi Perkemahan I Gusti Ngurah Rai, Margarana Tabanan.

Bupati Suwirta berharap dari Jambore ini bisa menggembleng generasi muda menjadi generasi yang mempunyai rasa nasionalisme, rasa memiliki dan cinta tanah air. Bupati juga berpesan untuk menjaga nama baik Klungkung.

“Tunjukan bahwa adik-adik dari Klungkung memiliki jiwa dan spirit gema santi yang selalu kita gelorakan yakni santun dan inovatif,” pesan Bupati Suwirta di hapan peserta Jambore.

Pihaknya juga meminta bisa menanamkan nilai kesantunan agar bisa membawa nilai keteduhan, ketenangan dan inovatif bisa berinovasi dengan melihat situasi di sana dan yang terpenting menata diri sendiri untuk berprilaku santun dan inovatif.

“Jambore daerah itu sebagi tempat untuk mengisi diri untuk melengkapi dan menyempurnakan diri kita sendiri untuk menjadi generasi emas dan yang terpenting lagi, setelah mengikuti jambore ini setelah pulang bisa mencintai daerah kita sendiri, mempunyai rasa nasionalisme. Tidak boleh nanti setelah jauh-jauh mengikuti jambore tidak ada perubahan pola pikir, prilaku nasionalisme tidak ada,” jelas Bupati Suwirta.

Ketua Kontingen Kwartir Cabang Klungkung, Ngakan Made Mintu menjelaskan tujuan dari dilaksanakan jambore ini membentuk watak pramuka penggalang yang berkarakter unggul dan terampil, meningkatkan rasa persatuan kan kesatuan, pembibitan bela negara dengan menanamkan nilai nasionalisma, menanamkan rasa cinta peduli terhadap alam dan lingkungan sebagai pengamalan dari dasar darma dan trisatya.
“Jumlah peserta Kontingen Kwarcab Klungkung sebanyak 28 orang yang terdiri dari penggalang putra 12 orang, penggalang putri 12 orang yang diambil dari seluruh SMP yang ada di daratan dengan pendamping 2 orang dan pimpinan kontingen,” ujar Ngakan Mintu. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.