SEMARAPURA | patrolipost.com – Komandan Kodim 1610/Klungkung Letkol Czi Paulus Joni Simbolon SE M Tr (Han) memimpin secara langsung Apel Gelar Pasukan Satgas Enforce Kerumunan Kodim 1610/Klungkung di Lapangan Makodim, Kamis (24/12).
Apel gelar pasukan melibatkan unsur TNI dari Kodim 1610/Klungkung, kepolisian dari Polres Klungkung, Satpol PP dari Pemkab Klungkung dan pecalang dari masing-masing kecamatan di wilayah Klungkung.
Dalam arahannya, Letkol Czi Paulus selaku Dansubsatgas Enforce Kerumunan Klungkung menyampaikan kepada seluruh peserta apel bahwa satuan tugas Enforce Kerumunan di tingkat kabupaten melaksanakan kegiatan penindakan secara bersinergi dan masif di lapangan terhadap setiap potensi kerumunan yang timbul dalam kehidupan masyarakat khususnya tempat-tempat keramaian seperti restaurant, cafe/pub, hotel/villa, angkringan, warung kaki lima, mall maupun tempat wisata lainnya.
Hal ini merupakan aksi nyata sekaligus menindaklanjuti instruksi yang dikeluarkan oleh Gugus Tugas Penanganan Covid-19 baik di tingkat pusat maupun daerah, disamping melaksanakan operasi yustisi dan pendisiplinan yang sedang berjalan dalam rangka memutus rantai penyebaran virus corona dalam kehidupan masyarakat.
“Saya mengharapkan masing-masing unsur yang terlibat agar melaksanakan kegiatan penindakan di lapangan secara bersinergi, persuasif dan humanis agar tidak terjadi claster Covid-19 yang baru di Kabupaten Klungkung apalagi saat Hari Raya Natal dan tahun baru,” ujar Dandim Letkol Czi Paulus. (855)