Lintasan Drag Race Landih Diterjang Banjir Bandang

drag race4
Kondisi sirkuit drag race di Desa Landih, Kecamatan Bangli yang diterjang banjir bandang , Jumat (3/3/2023). (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Akses jalan hingga sirkuit drag race di Desa Landih, Kecamatan Bangli diterjang banjir bandang pada Jumat (3/3/2023) sekitar pukul 17.30 Wita. Sirkuit drag race sudah diresmikan belum lama ini dan rencana akan diadakan even perdana yakni Even Bali Peduli Super Drag Bike Seri I 2023, Sabtu (4/3/2023).

Perbekel Landih, I Wayan Suarta saat dikonfirmasi mengatakan pada Jumat sore wilayah Landih hanya dilanda hujan gerimis. Tiba-tiba terjadi banjir bandang melanda akses jalan hingga sirkuit drag race.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, kejadian tersebut baru pertama kali terjadi di wilayah Desa Landih. “Air besar tiba-tiba datang dari Utara. Kami tidak tahu kondisi di hulu, hingga air sebesar ini menerjang wilayah kami,” ujarnya.

Kondisi ini menyebabkan akses jalan menuju sirkuit drag race tidak bisa dilalui. Dikatakan sejumlah kendaraan yang mengarah ke jalur tersebut tidak bisa melintas.

Di sisi lain tim reaksi cepat (TRC) Dinas PUPR Perkim yang dipimpin Agung Rai Sutresna sudah menurunkan alat berat.

Mengingat air surut maka langsung diupayakan proses evakuasi. “Saat ini sedang proses evakuasi menggunakan alat berat. Evaluasi harus menggunakan alat berat karena banyak bebatuan yang terbawa,” jelasnya. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.