BORONG | patrolipost.com – Seorang siswa SMA asal Manggarai Timur (Matim) menjadi donatur tunggal pembangunan masjid Faturahman di Wae Kool, Desa Persiapan Satar Wangkung, Kecamatan Sambi Rampas, Manggarai Timur, NTT. Pemerintah setempat ikut mendukung, bahkan umat Paroki Pota dan Pastur Paroki secara pribadi ikut berpartisipasi.
“Terima kasih yang berlimpah kepada seorang donatur tunggal yang ternyata seorang anak SMA. Ia meminta orangtuanya membangunkan untuk dirinya sebuah masjid,” ujar Camat Sambirampas, Robertus Nardin, saat menghadiri peletakkan batu pertama pembangunan masjid Faturahman, Jumat (8/10/2021).
Ia menyebut, anak itu meminta kepada orangtuanya untuk membangun sebuah masjid. Orangtuanya pun memenuhi permintaan anak tersebut.
Dipilihnya Wae Kool sebagai tempat dibangunnya masjid, bukan karena kebetulan. Secara histori, anak yang kini tinggal di ibukota itu mempunyai hubungan sejarah dengan Wae Kool.
“Kakek dan neneknya yang kebetulan beragama Katolik diminta mencarikan tempat untuk masjid dimaksud. Bagai gayung bersambut, kakek-nenek yang berasal dari Tebor-Kelurahan Golo Wangkung Utara Kecamatan Sambi Rampas langsung menunjuk mesjid Faturahman di Wae Kool, karena leluhur mereka berasal dari wilayah tersebut,” ungkapnya.
Pada kesempatan itu juga, Camat Robertus menekankan pentingnya kerja sama untuk menyukseskan pembangunan masjid itu.
Semua umat diminta “onto wa cama-cama, hese cama”. Artinya semua orang harus ambil bagian secara aktif dalam menyukseskan pembangunan masjid itu.
“Sunnah Rasullullah mengatakan, Siapa yang membangun rumah Allah di dunia ini, dia sama dengan membangun istananya di surga,” ujarnya.
Di akhir kegiatan, Camat Sambi Rampas menyerahkan sedikit bantuan mewakili Pemerintah Kecamatan Sambi Rampas sebagai motivasi yang diikuti pemberian partisipasi dari Umat Paroki Pota dan pribadi dari Pastor Paroki.
Tak ketinggalan pula sedikit dukungan dari KUB Wotok/Tabar dan KUB Puran Pitak yang diterima oleh Ketua Panitia Pembangunan Ismail Yasin dan Imam Mesjid Faturahman Jainudin Jafar.
Hadir pada kegiatan tersebut Pastor Paroki Pota yang diwakili Ketua Dewan Paroki yaitu Rofinus Halyo Rahman, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Penjabat Kepala Desa Satar Wangkung Burhanudin Nali, Yoseph Wakil Donatur, Ketua dan umat Kelompok Umat Basis Katolik Wotok dan Puran Pitak. (pp04)