Mayat Nenek ODP Corona Membusuk di Samping Rumah

makassar
Proses evakuasi jasad nenek di Wajo yang ditemukan meninggal di samping rumah (ist)

MAKASSAR | patrolipost.com – Nenek Hj Jannah bin Laco (65) ditemukan meninggal di Wajo, Sulawesi Selatan (Sulsel). Sang nenek disebut berstatus orang dalam pengawasan (ODP) usai dia baru saja pulang usai mengunjungi keluarganya di Kalimantan.

“Orang dalam pengawasan, iya betul. Tetapi berbicara (positif) COVID, belum bisa dibuktikan,” ujar Kapolsek Tanasitolo Aiptu M Palimbong, Rabu (15/4/2020).

Dia mengatakan, mayat korban ditemukan dalam kondisi membusuk dan sudah berulat saat ditemukan dekat pohon pisang samping rumahnya di wilayah Kelurahan Mappadaelo, Kecamatan Tanasitolo, Wajo, Selasa (14/4), pukul 08.00 Wita. Tetangga korban yang bernama Wati ialah orang yang pertama kali menemukan mayat Jannah.

“Pohon pisangnya di samping rumah. Ada tetangganya mau ambil lengkuas baru dia melihat korban,” ujar Palimbong.

“Kalau dilihat kondisinya hasil koordinasi dengan (petugas) kesehatan diperkirakan kurang lebih 4-5 hari meninggal, sudah mulai membusuk dan sudah berulat,” imbuhnya.

Sementara Humas Gugus Tugas COVID-19 Wajo, Supardi, mengatakan pemakaman terhadap jenazah korban dilakukan sesuai dengan standar penanganan COVID-19 meski sejauh ini penyebab kematian sang nenek belum diketahui secara pasti.

“Sebab meninggalnya belum diketahui dan menurut tetangga dan keluarga korban bahwa korban ada riwayat penyakit hipertensi dan asma serta tidak ada tanda-tanda kekerasan (di tubuh korban),” ujar Supardi saat dihubungi terpisah.

“Selanjutnya mayat (korban) dibungkus kemudian dimasukkan di kantong mayat lalu dimasukkan ke dalam peti mayat dan dimakamkan sesuai standar penanganan COVID-19,” katanya.(305/dtc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.