Memalukan! Mobil Polantas Polda Metro Jaya Terobos Iring-iringan Kepala Negara KTT Asean ke-43

mobil polantas
Mobil Polantas menerobos iring-iringan Kepala Negara KTT Asean di Jl Jenderal Sudirman Jakarta. (ist)

JAKARTA | patrolipost.com – Viral di media sosial (medsos) mobil dinas Polantas Polda Metro Jaya menerobos iring-iringan Kepala Negara peserta KTT Asean ke 43. Tampak dalam video yang berdurasi 42 detik seorang perwira tinggi yang sedang bertugas meminta mobil tersebut berhenti.

“Hoi minggir, itu siapa?” Hardik salah seorang polisi yang sedang bertugas. Polisi yang bertugas itu pun sempat mengeluarkan kata-kata kasar yang dilontarkan kepada pengendara mobil dinas Polantas.

Dilihat dari video tersebut peristiwa ini diduga terjadi di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di lingkar Semanggi pada Rabu, 6 September 2023 malam.

Menanggapi viralnya video tersebut, Ketua Presedium ITW (Indonesia Traffic Watch) Edison Siahaan secara tegas menyatakan, Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman harus bertanggungjawab atas insiden yang cukup memalukan itu.

“Sebagai pimpinan, Dirlantas Latif Usman harus bertanggungjawab,” tegas Edison kepada wartawan, Kamis (7/9/2023).

Propam harus segera turun tangan memeriksa pengemudi mobil dinas Polantas dan Dirlantas sebagai penangungjawab.

Insiden itu sangat memalukan dan bisa merusak nama Indonesia di mata dunia. Jalan sudah dinyatakan steril, semua kendaraan distop. Tiba-tiba ada mobil dinas Polantas menerobos iring-iringan pengawalan kepala negara.

“Pelakunya oknum polisi, pakai mobil dinas Polantas. Ini sangat memalukan dan bisa menjadi sorotan dunia,” tegas Edison.

Insiden tersebut bisa juga membuat para investor berpikir dua kali karena dinilai Polantas pun tidak mengerti aturan pengamanan kepala negara.

“Ini harus ada tindakan dari pimpinan Polri. Dirlantas harus segera diperikasa Propam Polri,” imbuhnya. (pp03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.