JAKARTA | patrolipost.com – Pelatih Nova Arianto mengumumkan daftar 30 pemain untuk pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia U-17 menuju Piala Asia U-17 2025. Persija Jakarta kembali jadi yang terbanyak dengan menyumbang tujuh nama.
Timnas Indonesia U-17 tak lagi punya banyak waktu untuk melakukan persiapan jelang Piala Asia U-17 2025. Sebab, kejuaraan sepak bola dunia bergengsi kelompok usia di bawah 17 tahun itu akan mulai berlangsung di Arab Saudi pada 3-20 April 2025.
Karena itu, persiapan Timnas Indonesia U-17 terus dimatangkan. Terbaru, Nova Arianto sebagai pelatih kepala Garuda Muda kembali mengumpulkan tim. Kali ini ada 30 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan atau TC.
TC Timnas Indonesia U-17 kali ini dijadwalkan berlangsung dalam dua tahap di dua lokasi berbeda. Pertama di Bandung pada 3-12 Maret 2025 dan di Bogor pada 12-16 Maret 2025.
Dari 30 nama yang dipanggil, Nova Arianto tetap memanggil sejumlah pemain yang jadi andalan dan kunci di Timnas Indonesia U-17. Tiga di antaranya adalah Muhamad Zahaby Gholy (Persija Jakarta), Evandra Florasta (Bhayangkara FC) dan Mathew Ryan Baker (Melbourne City). Nama terakhir jadi satu-satunya pemain diaspora yang dipanggil Nova Arianto.
Sementara 29 nama lain merupakan pemain yang berkarier di Indonesia, baik di Elite Pro Academy (EPA) Liga1 2024/2025, klub Liga 2, maupun pemain binaan Pusat Pendidikan dan Latihan Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP).
Seperti yang sudah-sudah, Persija Jakarta menjadi tim dengan penyumbang pemain terbanyak. Total ada tujuh penggawa Macan Muda yang dipanggil ke Timnas Indonesia U-17.
Selain Zahaby Gholy, ada Muhamad Al Gazani Dwi Sugandi, Faaris Silva Nurhidayat, Fabio Azkairawan, Fandi Ahmad Muzaki, Josh Holong Junior, dan Peres Akwila Tjoe yang juga berasal dari Akademi Persija Jakarta.
Khusus Peres Akwila Tjoe, dia adalah termasuk pemain yang terpilih untuk EPA Future Stars Camp 2025 di Spanyol. Namun, pemain Persija U-16 itu absen karena dapat pemanggilan pemain Timnas Indonesia U-17.
Adapun 30 pemain yang ada saat ini kemungkinan jadi TC terakhir Garuda Muda di Indonesia sebelum menuju Piala Asia U-17 2025. Nova sebelumnya mengatakan bahwa mereka akan berangkat ke Dubai, Uni Emirat Arab, sebelum tampil di Arab Saudi.
Di Dubai, Timnas Indonesia U-17 akan berlatih sejenak dan melakoni serangkaian uji coba. Nova merencanakan ada empat pertandingan persahabatan untuk dijalani sebelum Piala Asia U-17 2025.
“Kalau sesuai rencana di tanggal 16 Maret kami berangkat ke Dubai,” ungkap Nova beberapa hari lalu.
“Kami merencanakan ada empat kali uji coba. Yang sudah memberikan kepastian UEA dan China, dan sisanya kami sedang melakukan komunikasi,” jelasnya.
Adapun di Piala Asia U-17 2025, Garuda Muda bakal tergabung dalam Grup C bersama Korea Selatan U-17, Yaman U-17, dan Afganistan U-17. Timnas Indonesia U-17 wajib berada di dua besar demi lolos ke perempat final.
Sebab, Piala Asia U-17 2025 adalah Kualifikasi Piala Dunia U-17 2025. Jika berhasil melewati fase grup, Garuda Muda dipastikan akan lolos ke Piala Dunia U-17 2025. (305/jpc)
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-17
Kiper
1. Muhammad Rhaka Syafaka Bilhuda – Persib
2. Dafa Al Gasemi Setiawarman – Dewa United
3. Rendy Razzaqu Mochtar – Nusantara United
4. Noah Leo Duvert – Bali United
Belakang:
5. I Putu Panji Apriawan – Bali United
6. Mathew Ryan Baker – Melbourne City
7. Putu Ekayana Yoga Pratama – Bali United
8. Muhammad Aldyansyah Taher – PPLP DKI
9. Muhamad Al Gazani Dwi Sugandi – Persija
10. Ida Bagus Putu Cahya Pramana – Bali United
11. Shoyyo Himawan Putranto – Persis
12. Tores Aziz – Dewa United
13. Faaris Silva Nurhidayat – Persija
14. Azizu Milanesta – Persik Kediri
15. Daniel Alfrido – Persik Kediri
16. Fabio Azkairawan – Persija
17. Dafa Zaidan El Fikri – Borneo
Tengah:
18. Fardan Faras Prawita – Borneo
19. Evandra Florasta – Bhayangkara
20. Tristan Raissa Ibrahim – Dewa United
21. Ilham Romadhona Nirwan Achdiat – Barito Putra
22. Nazriel Alfaro Syahdan – Persib
Depan:
23. Rafi Rasyiq – Semen Padang
24. Fandi Ahmad Muzaki – Persija
25. Mufid Zainun Falah – PPLP Jateng
26. Peres Akwila Tjoe – Persija
27. Muhamad Zahaby Gholy – Persija
28. Mochamad Mierza Firjatullah – Persik Kediri
29. Fadly Alberto Hengga – Bhayangkara
30. Josh Holong Junior – Persija