OTT Mengintai Kades se-Indonesia, Contohnya di Kampar! 

Foto ilustrasi/net.

PEKANBARU | patrolipost.com  – Ini peringatan bagi kepala desa (Kades) se-Indonesia dalam menjalankan tugas. Jika sebelumnya yang terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) adalah pejabat. Kali ini, justru giliran petinggi desa yang menjadi target. Wow..!

Tim gabungan dari Polda Riau dan Polres Kampar melakukan Operasi  Tangkap Tangan (OTT) terhadap sejumlah kepala desa di Kabupaten Kampar, Jumat (3/4/2020).

Bacaan Lainnya

Informasi yang dihimpun, OTT tersebut dilakukan terkait dana desa di Kabupaten Kampar. Akibatnya para Kades tersebut saat ini diseret polisi ke Mapolres Kampar untuk dilakukan pemeriksaan secara intensif.

Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendy, saat dikonfirmasi membenarkan memang benar pihaknya telah melakukan penangkapan terhadap beberapa kades di Kabupaten Kampar.

“Iya betul, ada lebih dari satu kepala desa. Silahkan ke Polres Kampar,” singkat Kapolda Riau itu, kepada wartawan, Jumat sore.

Terpisah Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto, juga mengatakan hal serupa. Saat ini para Kades yang terjaring OTT sedang diperiksa di Mapolres Kampar.

“Masih diperiksa intensif,” ungkap Sunarto saat dikonfirmasi.

Hingga saat ini belum diketahui pasti kronologis dan jumlah barang bukti yang berhasil diamankan petugas kepolisian. (305/gr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.