DENPASAR | patrolipost.com – Penyebaran pandemi Covid-19 belum juga mereda. Hari ini, Minggu (14/6/2020) Covid-19 Bali mengalami penambahan kasus baru sebanyak 18 orang.
Berdasarkan laman infocorona.baliprov.go.id, data terakhir jumlah akumulatif kasus Covid-19 Bali capai 741 orang. Angka tersebut terdiri dari 726 WNI dan 15 WNA.
Per hari ini, penambahan kasus terbanyak lagi-lagi berasal dari Kota Denpasar berjumlah 5 orang. Sehingga secara akumulatif kasus Covid-19 terkonfirmasi di Kota Denpasar capai 190 orang.
Kasus penyebaran Covid-19 Bali masih didominasi oleh transmisi lokal. Hingga saat ini kasus yang disebabkan oleh transmisi lokal mencapai 428 kasus.
Selanjutnya, pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 juga mengalami penambahan sebanyak 12 orang. Ke-12 orang tersebut berasal dari Badung sebanyak 2 orang, 4 Denpasar, 1 Gianyar, 1 Bangli, 3 Kungkung, dan 1 Karangasem, sehingga secara akumulatif pasien sembuh dari Covid Bali capai 474 orang.
Kemudian pasien yang masih dirawat saat ini sebanyak 261 orang. Sementara itu pasien yang meninggal tidak menunjukkan adanya penambahan masih tetap 6 orang. (cr01)