Pasien Covid-19 di RSUP Sanglah 68,18 Persen Sembuh

Direktur Utama RSUP Sanglah,  dr I Wayan Sudana (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Sebanyak 68,18 persen pasien Covid-19 di RSUP Sanglah dinyatakan sembuh. Sementara, terkait alat kesehatan dan APD di RSUP Sanglah masih memadai karena mendapat dukungan dari Pemrov Bali serta pihak swasta.

Direktur Utama RSUP Sanglah,  dr I Wayan Sudana mengungkapkan tingkat kesembuhan pasien Covid-19 di RSUP Sanglah Denpasar mencapai 68,18 persen.  Sejak Februari, RSUP Sanglah telah merawat 180 pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 44 pasien terkonfirmasi Covid-19.

Bacaan Lainnya

“Dari 44 PDP ini sebanyak 30 orang telah dinyatakan sembuh,” ungkap dr I Wayan Sudana, Rabu (6/5/2020).

Sementara itu, hari ini RSUP Sanglah merawat sebanyak 16 pasien Covid-19 yang berada di ruang isolasi Nusa Indah dan ruang Mawar.

Sudana berharap tingkat kesembuhan ini akan terus meningkat hingga tidak ada lagi pasien terinfeksi Covid-19.

“Untuk itu RSUP Sanglah terus menerus mengintensifkan pelayanan dan memastikan SOP pelayanan Covid-19 terimplementasi dengan benar,” terangnya.

Terkait kelengkapan alat kesehatan dan APD, dr Sudana mengatakan sampai saat ini jumlahnya masih memadai.

“APD sampai saat masih mencukupi. Kami banyak dibantu oleh Pemprov Bali dan masyarakat baik swasta, BUMN maupun perorangan yang memberikan donasi ke RSUP Sanglah. Kami sangat berterima kasih,” pungkasnya. (cr02)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.