Perbandingan Kekuatan China vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia

indoneia 222
Jay Idzez bertekad meraih kemenangan untuk Timnas Indonesia saat melawan China di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/102/2024) pukul 19.00 WIB. (ilustrasi/net)

JAKARTA | patrolipost.com – Timnas Indonesia dan China akan saling berhadapan dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Qingdao Youth Football, Qingdao, pada Selasa (15/10/2024) pukul 19.00 WIB ini menjadi penting bagi kedua tim yang sama-sama mencari kemenangan pertama di putaran ketiga Grup C.

Posisi Klasemen
Posisi Klasemen saat ini, Indonesia lebih unggul sementara dibandingkan China. Skuad Garuda menempati posisi kelima dengan koleksi tiga poin hasil dari tiga kali imbang. Sebaliknya, China terpuruk di dasar klasemen tanpa satu pun kemenangan atau poin setelah tiga kekalahan beruntun. Kondisi ini menunjukkan bahwa Indonesia telah menunjukkan performa yang lebih konsisten dalam meraih hasil. Produktivitas Gol dan Pertahanan Dalam hal produktivitas gol, Indonesia juga tampil lebih baik dibandingkan China.

Tim asuhan Shin Tae-yong telah mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan, sedangkan China baru membukukan satu gol. Dari segi pertahanan, Indonesia hanya kebobolan tiga kali, sementara China sudah kemasukan 12 gol. Ini menjadi catatan penting bagi China, yang tampaknya memiliki kelemahan serius di lini belakang.

Performa Tim
Indonesia di bawah Shin Tae-yong tampil solid sepanjang kualifikasi. Dari total 11 pertandingan, Indonesia mencatat lima kemenangan, empat kali imbang, dan hanya menelan dua kekalahan. Ini menghasilkan total 19 poin dengan produktivitas gol yang cukup baik, yakni 23 gol (rata-rata 2,09 gol per pertandingan).

Di sisi lain, China baru memenangkan dua dari sembilan pertandingan kualifikasi dengan hanya 11 gol yang berhasil dicetak. Dengan total delapan poin dan lima kekalahan, China terlihat kesulitan dalam menghadapi lawan-lawannya.

Pertahanan Indonesia lebih stabil dengan kebobolan 11 gol (rata-rata 1 gol per pertandingan), sedangkan China telah kebobolan 21 gol, menunjukkan kelemahan serius dalam menjaga pertahanan mereka.

Expected Goals
Dari segi statistik expected goals (xG), Indonesia memiliki keunggulan dengan xG For 1,38 dan xG Against 1,27, sementara China hanya mencatatkan xG For 0,86 dan xG Against 1,22.

Konversi Tembakan
Ketika dilihat dari konversi tembakan, Indonesia lebih efisien dengan tingkat konversi sebesar 22 persen, sedangkan China hanya 17 persen. Selain itu, Indonesia berhasil mencatatkan clean sheet dalam 55 persen dari pertandingan yang mereka jalani, sementara China belum pernah mencatat clean sheet sejauh ini.

Penguasaan Bola
Dalam hal penguasaan bola, Indonesia juga unggul dengan rata-rata 54 persen penguasaan di tiap pertandingan, sementara China hanya mampu menguasai bola 40 persen. Ini menunjukkan bahwa Timnas Indonesia lebih dominan dalam mengontrol jalannya pertandingan dibandingkan China.

Statistik Pertemuan
Meski statistik terkini lebih berpihak kepada Indonesia, dalam sejarah pertemuan kedua tim, China lebih unggul. Dari 15 kali pertemuan, China menang delapan kali, sementara Indonesia hanya menang empat kali, dan tiga laga berakhir imbang. Secara total, China mencetak 25 gol dalam pertemuan tersebut, sedangkan Indonesia mencetak 16 gol. Namun, rekor ini tidak menjamin hasil di pertandingan mendatang, mengingat performa China yang saat ini berada di bawah standar.

Secara keseluruhan, Timnas Indonesia berada dalam posisi yang lebih baik menjelang pertandingan ini. Dengan pertahanan yang lebih solid, produktivitas gol yang lebih tinggi, dan penguasaan bola yang lebih baik, skuad Garuda memiliki peluang besar untuk meraih kemenangan atas China.

Namun, China tentu akan berusaha bangkit dari keterpurukan mereka dan memberikan perlawanan maksimal. Pertandingan ini akan menjadi ajang pembuktian bagi kedua tim yang berjuang untuk tetap hidup di Kualifikasi Piala Dunia 2026. (305/snc/bbc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.