SEMARAPURA | patrolipost.com – Persembahyangan bersama digelar Pemkab Klungkung sebagai rangkaian kegiatan menjelang peringatan hari Puputan Klungkung ke 114 dan Hari Ulang Tahun Kota Semarapura ke 30 tahun 2022.
Dipimpin langsung Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta, kegiatan yang digelar di Pura Jagatnatha tersebut turut dihadiri oleh anggota Kodim 1610/Klungkung, Kamis (21/4/22).
Dalam kesempatan tersebut, I Nyoman Suwirta menyampaikan bahwa kegiatan persembahyangan ini bertujuan untuk memohon keselamatan kepada Tuhan Yang Maha Esa, sehingga dalam pelaksanaan serangkaian peringatan Hari Puputan Klungkung ke 114 dan Hari Ulang Tahun Kota Semarapura ke 30 tahun 2022 mendatang dapat berjalan lanjar tanpa ada halangan.
Sementara itu Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat SH MSi menjelaskan, kegiatan sembahyang bersama ini merupakan wujud rasa syukur kepada sang pencipta atas segala nikmat dan berkahnya.
“Kegiatan ini tidak hanya bagi keselamatan pelaksanaan serangkaian peringatan Hari Puputan Klungkung ke 114 dan Hari Ulang Tahun Kota Semarapura ke 30 tahun 2022 semata, namun persembahyangan bersama ini merupakan untaian doa bagi ibu pertiwi agar tetap kuat dan semakin sehat ditengah pandemi Covid-19,” ungkapnya. (855)