SEMARAPURA | patrolipost.com – Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) kali ini lebih cenderung di laksanakan secara humanis dan persuasif, terlebih yang dihadapi adalah masyarakat yang terkadang sering lupa dengan aturan aturan prokes yang telah diterapkan oleh pemerintah.
Kali ini giat anggota Koramil 1610-04/Nusa Penida yang dipimpin langsung oleh Wadànramil 1610-04/NP Lettu Inf I Made Purwadi SH bersama sama melaksanakan kegiatan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat yang saat ini mengambil di dua lokasi yaitu di Pintu Masuk Pelabuhan Sampalan Batununggul dan di Dermaga Br Nyuh Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Rabu (12/1/2022).
Dalam kesempatan tersebut Wadanramil 1610-04/Nusa Penida memberikan himbauan serta mengedukasi kepada warga ataupun tamu penumpang yang baru turun dari boat dan begitu juga sebaliknya, agar tetap mematuhi protokol kesehatan.
“Saya mengimbau kepada seluruh warga masyarakat maupun penumpang boat yang pergi maupun datang ke Nusa Penida untuk selalu menerapkan 3 M dengan harapan warga bisa menghindari penyebaran virus Covid 19,” ujar Wadànramil 1610-04/NP Lettu Inf I Made Purwadi.
Selain itu dirinya juga memberikan imbauan tentang prokes, kegiatan ini juga diisi dengan pembagikan masker kepada warga maupun penumpang boat yang kedapatan tidak menggunakan masker. (855)