SEMARAPURA | patrolipost.com – Personel Babinsa Kòramil 1610-03/Dawan bersama Babinkamtibmas melaksanakan pendampingan melakukan tracking dan testing yang dilaksanakan oleh Tim Medis Puskesmas Dawan I.
Upaya tersebut dilakukan serangkaian tracking dan testing dilakukan terhadap beberapa siswa siswi yang kontak erat dengan pasien terkonfirmasi Covid-19 yang dirawat di RSU Klungkung, yang merupakan siswi dari salah satu SMPN di Dawan, Rabu (26/1/2022)
Penegasan pemeriksaan tracking dan testing ini dibenarkan oleh Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat SH MSi. Menurutnya pelaksanaan itu terkait kontak erat yang sempat dengan pasien Covid 19 yang sedang dirawat di RSU Klungkung.
Dandim Suhendar mengatakan bahwa anggotanya di lapangan selalu ikut terlibat dalam pendampingan Nàkes Puskesmas, guna mendata warga yang ada kontak langsung dengan pasien Covid.
“Tracking dan testing ini di lakukan untuk memastikan keamanan dan kesehatan keluarga pasien Covid maupun teman temannya demi memutus rantai penyebaran virus Covid-19,” tegas Letkol Inf Suhendar. (855)