Pertina Gianyar Segera Bangun Sasana Tinju

Pengurus Pertina Gianyar.

DENPASAR | patrolipost.com – Salah satu kendala dalam mendongkrak prestasi cabang olahraga tinju di Kabupaten Gianyar minimnya sarana latihan. Atas dasar itu Ketua Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Gianyar Ketut Purnama berencana mendirikan Wake Boxing Camp.

“Nantinya, sasana ini tidak hanya untuk tempat latihan tinju, tetapi juga untuk tempat latihan Muay Thai,” ujar Ketut Purnama yang terpilih memimpin Pertina Gianyar sejak Januari 2019 lalu.

Bagi Ketut Purnama, membangun dan meningkatkan prestasi atlet Gianyar di cabor tinju bukan sesuatu yang mudah dilakukan. Pasalnya, selama ini fasilitas pendukung untuk pengembangan cabor tinju di Gianyar terbilang sangat minim.

Dia mencontohkan, selama ini belum ada sasana untuk tempat berlatih para atlet tinju yang dibangun di Gianyar.

“Selama ini Pertina Gianyar menjalin kerja sama dengan berbagai sasana tinju yang ada di luar wilayah Gianyar untuk tempat berlatih atlet tinju Gianyar,” tutur Ketut Purnama, yang juga pengusaha dengan brand Wake ini.

Itu sebabnya, Ketut Purnama bersama jajaran pengurus Pertina Gianyar lainnya, dalam enam bulan ke depan akan membangun sasana tinju di kawasan Jalan Raya Gaga No 9 Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar. Rencananya, sasana tinju yang dibangun itu diberi nama Wake Boxing Camp.

Ketut mengungkapkan, Pertina Gianyar saat ini sudah merekrut pelatih tinju profesional yang pernah meraih medali emas di ajang PON dan SEA Games. Dengan semangat dan upaya yang serius, Ketut optimistis ke depan para atlet tinju Gianyar akan mampu mengukir prestasi gemilang di berbagai kejuaraan. Paling tidak mampu meraih medali emas di ajang Porprov Bali tahun 2021.

“Di Porprov Bali tahun 2021, kami mematok target akan meraih dua medali emas dari cabang olahraga tinju,” tutur Ketut. Dia menambahkan, pada Porprov Bali tahun 2019, atlet tinju Gianyar hanya mampu meraih dua medali perak dan dua medali perunggu.

Untuk menghadapi Porprov Bali tahun 2021, Pertina Gianyar tengah mempersiapkan delapan atau sembilan atlet tinju. Saat ini para atlet itu sedang berlatih secara intensif untuk mengikuti kejuaraan pada Porprov Bali tahun 2021.

Tidak hanya mengejar prestasi di tingkat Provinsi Bali, Pertina Gianyar juga optimistis akan mampu mengirimkan atletnya untuk naik ring di kejuaraan tinju tingkat nasional. “Targetnya, empat tahun kedepan kami mampu mengirimkan atlet di kejuaraan tinju tingkat nasional,” katanya.

Meski demikian, Ketut menyadari semua optimisme itu bakal terwujud jika semua pihak turut mendukungnya, terutama Pemkab Gianyar dan KONI Gianyar. (*/807)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.